Quantcast
Channel: Bibi Titi Teliti
Viewing all 284 articles
Browse latest View live

Drama Whatsapp Keluarga

$
0
0

Gue sih berasa sejak ada whatsapp hidup gue jadi makin berisik.

Sejujurnya gue termasuk oknum yang sangat terlambat untuk menginstall whatsapp. Ketika whatsapp mulai booming, gue keukeuh cuma mau pake kakaotalk dan line doang, karena saat itu kebetulan temen-temen gue dari team Touch Korea Tour pakenya itu. Jadi kan bisa sekalian alesan juga untuk menghindar di-invite ke grup-grup yang kurang berfaedah.

Gue akhirnya terpaksa install whatsap, karena ternyata semua bentuk komunikasi untuk mendapat kerjaan dari blog tuh ternyata kebanyakan via whatsapp ahahaha. Gue pun menelan ego gue dan memutuskan untuk ikutan menginstall whatsapp, yah demi apa lagi kalo bukan demi duit lah! *AKU KOTOR* hahaha


Dan mulailah gue terjerat dan terperangkap ke dalam berbagai group super berisik, mulai dari grup reuni, grup keluarga, grup RT, grup pengajian, grup sekolah Kayla, grup sekolah Fathir, grup arisan, grup blogger, grup kdrama, grup ghibah dan grup lainnya!

Gue sih berasanya udah selektif banget dalam memilih grup, karena menyadari bahwa sekalinya masuk ke dalam group maka gue harus nerima segala tata krama di grup tersebut beserta embel-embelnya dan berusaha bertahan untuk gak leave, walau kadang banyak dramanya hehehe.

Untuk menjaga kewararasan gue bertahan dari begitu banyaknya drama di berbagai group, kelakuan gue kalo baru masuk grup biasanya adalah, memperkenalkan diri, menyapa, kemudian mute setahun! Hahahahaha. Gue juga lebih memilih peran sebagai pendengar atau penonton aja. Biasalah, ngelihatin orang berantem di whatsapp dan menonton mereka saling sindir di sosmed, kemudian ngetawain dalem hati Hahaha *aku memang oportunis sejati*

Walaupun gue jarang banget ngoceh di group, tapi kalau ada pengumuman atau brief apa pun, selalu gue pelajari baik-baik kok. Sebisa mungkin tidak melontarkan pertanyaan ngeselin yang jelas-jelas udah tercantum di brief.

Sumpah deh, gue napsu banget sama salah satu oknum di group sekolah anak gue yang hampir SETIAP HARI nanya, hari ini pake seragam apa? Maksud gue, elo kenapa sih? Ada apa dengan hidup lo itu? Sebegitu suramnya kah? Harus banget yah tiap pagi nanya kayak gitu dan minta ditanggepin? Apakah kurang asupan lactobasilus atau gimana sih? Emosi akutu!

Drama Whatsapp Keluarga

Kalo di keluarga sih gue cuma punya grup bareng adek-adek dan ada satu lagi group keluarga besar yang sama sekali gak pernah gue lirik saking rusuhnya. Biasalah isinya hoax semua dan bercandaan jayus.  Cuma gue klik biar notif-nya hilang, trus langsung clear chat.

Kenapa gak leave aja? Gue gak sanggup ngadepin dramanya kalo sampe keluar grup sih. Sampai saat ini gue tuh saking hati-hati gak mau keluar grup malah akhirnya jadi konyol sendiri. Ketika lagi iseng nge-cek, ternyata ada satu grup kerjaan blog yang mana gue tiba-tiba saja  bertindak sebagai admin. Lah, kok bisa? Ternyata semua orang di grup itu udah pada leave karena kerjaan udah selesai dan meninggalkan gue merana seorang diri hahahaha

Drama whatsapp di keluarga gue mulai muncul beberapa waktu yang lalu, ketika Fathir punya handphone baru dan mulai ikutan install whatsapp. Jreng-jreng!

Sumber Masalah di Group Whatsapp Keluarga

Sesungguhnya selama ini Fathir hanya memiliki hape butut yang cuma bisa dipake nelfon doang dan gak bisa dipake internetan. Bukan smartphone lah yah. Jadi selama ini kalau Fathir mau main game, dia akan bergantian pinjem hape gue, Abah atau Kayla. Jadi di hape kita semua tuh ada akun Hago-nya Fathir dan kita sering dapet notif subscribe dari akun youtube alay-alay gitu lah. Ngeselin banget lah.

Sampai akhirnya kita kebeneran punya rezeki dan memutuskan untuk membelikan Fathir smartphone, walaupun tentu saja dengan berbagai persyaratan lah. Semua game yang di-install di hape tersebut harus sudah lolos verifikasi Abah, youtube juga kayak gitu. Dan tetap belum boleh punya sosmed. Jadwal untuk megang samrtphone pun tetap dibatasi lah.

Gue hanya mengizinkan Fathir untuk punya whatsapp, itu pun daftar temannya sangat gue batasi. Fathir gak boleh masuk ke grup apa pun karena gue khawatir Fathir dapet kiriman foto atau video aneh di grup tersebut. Satu-satunya grup yang boleh Fathir ikuti hanyalah grup keluarga kita yang terdiri dari gue, Abah dan Kayla.

Mungkin karena akses untuk whatsapp-nya masih sangat gue batasi, Fathir jadi caper banget di group!

Fathir yang paling sibuk dalam membuat group tersebut, membuat namanya kemudian ia meminta kita semua men-japri foto kita yang paling kece. Untuk diedit dan dijadikan foto group ceunah. Ribet amat sih. Ngapain jugak foto kita masing-masing diedit jadi satu, kan kita punya banyak foto yang lagi barengan berempat?!!

foto hasil editan Fathir untuk group whatsapp keluarga
Fathir juga paling sering bikin status di whatsapp, konyol-konyol sih statusnya. Tapi kasihan karena contact di whatsapp Fathir cuma sedikit, yang nge-view status dia pun otomatis yah sedikit pulak lah. Jadi dia suka iseng nge-view status dia sendiri dari hape gue, Kayla dan Abah. Biar yang nge-view banyak hahahaha.

Suatu kali gue ada event blog di Jakarta dan iseng upload foto di status whatsapp. Fathir langsung heboh dan nanya-nanya kenapa kok gue tumben nyetatus di whatsapp. Trus ujung-ujungnya kepo pengen tahu berapa orang yang udah nge-view status gue. Dan seriusan minta di-capture dan kirim ke dia, siapa aja yang udah lihat status gue. BIAR APA SIH FATHIR? EMANG PENTING GITUH??

Trus beneran gue kirim sih, soalnya berisik dia nanya terus BHAHAHAHAHAHA!

dia terus-terusan nanya, kepo bener anaknya!

Kayla pun mulai mengeluh karena Fathir sering sekali nyepam Kayla dan nge-P-P-P-in terus serta mengirimkan banyak stiker narsis berupa foto dia dalam berbagai ekspresi. Puncaknya yang bikin Kayla emosi adalah ketika Fathir meng-invite Kayla ke dalam grup yang isinya cuma mereka berdua doang. Kayla langsung leave dan ngadu sama gue! Fathir pun langsung di-block ama Kayla. BHAHAHAHAHA

kelakuan Fathir kalo lagi nyepam narsis
Setelah dilakukan konsolidasi, akhirnya mereka pun berdamai, Kayla pun bersedia untuk un-block Fatihr dan Fathir pun berjanji gak akan nyepam lagi.

Tapi ternyata pertikaian keluarga gue tidak berhenti sampai di situ. Fathir sepertinya masih dendam sama Kayla karena pernah diblock dan mengambil tindakan ekstrim. Di group whatsapp keluarga, Fathir memecat gue sebagai admin kemudian mengeluarkan Kayla dari group. INI APAAN SIH! WHATSAPP BENERAN TELAH MEMECAH BELAH KELUARGA GUE!!

pertikaian yang terjadi di keluargaku
Berhubung gue udah dipecat jadi admin, gue jadi gak bisa masukin Kayla ke group keluarga! Emang beneran deh Fathir ini HAHAHAHA.

Parah sih, sampai harus diadakan rapat keluarga untuk membahas kode etik dan tata krama di group whatsapp. Ada apa sih dengan keluarga gue inih? Akhirnya Fathir insaf setelah diancam, kalau Fathir gak mau mengubah kelakuannya maka kita semua akan bikin group whatsapp keluarga baru yang gak ada Fathir-nya. Hahaha

Ada-ada aja sih emang. Elo sendiri gimana? Pernah ada kejadian drama-drama seputar grup whatsapp gak nih? Cus cerita! 


MyRepublic Internet Kencang Gak Pake Lama

$
0
0

Apakah elo termasuk pengabdi dan penyembah internet cepat seperti gue jugak?

Sebagai Kdramalover level akut yang kerjaan sehari-harinya streaming drama Korea untuk dijadikan bahan konten di media sosial, internet cepat gak pake buffering buat gue merupakan sebuah kenikmatan hakiki. Seriusan.

Bukan cuma sekadar itu saja sih.

Dunia digital sudah tak bisa terlepas dari rutinitas kita sehari-hari. Saat ini pun harus diakui bahwa kita lebih sering mengkonsumsi berita via timeline. Bahkan setiap kali berniat untuk berkunjung ke suatu tempat atau membeli sesuatu sudah dipastikan harus browsing terlebih dahulu untuk mencari referensi.  Ya kan? Kan? Hayo ngaku!

Sebagai blogger aktif yang getol banget mengamati pergerakan timeline di media sosial dan rajin membuat berbagai konten kocak seputar drama Korea di sosmed, gue sih merasa bahwa saat ini internet sudah merupakan kebutuhan primer. Bakalan hampa dan merana banget hidup gue kalau gak ada internet. Semacam ribet gitu.


Menurut Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), penetrasi pengguna internet di Indonesia pada tahun 2018 telah mencapai angka 143,26 juta jiwa atau setara dengan 54,7% populasi di Indonesia. Nah lho lebih dari setengah lho! Dari angka tersebut, 79% di antaranya merupakan pengguna aktif yang mengakses internet setiap hari.

Berdasarkan riset, rata-rata pemakaian internet per hari di Indonesia adalah 8 jam 36 menit dan 2 jam 25 menit di antaranya digunakan untuk mengakses konten. Youtube atau video online merupakan konten yang paling banyak diakses, sekitar 98%. Pantesan aja hari gini semua orang berlomba-lomba menjadi youtuber atau vlogger yah. Peluangnya emang gede banget. Peringkat selanjutnya ditempati oleh streaming dan gaming online. Duh, gue termasuk kategori yang doyan streaming drama nih!

Kebetulan sekali beberapa waktu yang lalu gue hadir di acara peluncuran MyRepublic cabang Bandung yang berlokasi di Jl. Pungkur no. 217C. Dengan Ultra-Fast Fiber Broadband, MyRepublic hadir untuk memenuhi kebutuhan layanan internet para pelanggan baik untuk bisnis maupun pribadi. Berbagai paket ditawarkan mulai dari 300 Mbps untuk paket residensial sampai dengan 500 Mbps untuk paket bisnis.


Dengan kecepatan  yang ditawarkan dan layanan yang unlimited dan stabil, MyRepublic ini sepertinya akan membuat pengalaman nge-drama gue menjadi lebih mengesankan deh. Bayangin aja dengan kecepatan internet sebesar  50Mbps, kita hanya membutuhkan waktu sekitar 4 menit untuk mengunduh file sebesar 1,5 Gb dan sekitar 100 menit untuk file sebesar 40 Gb (buat gamer nih) yang artinya sekitar 4 kali lebih cepat dari rata-rata. Wah, berapa banyak drama korea yang bisa dimarathon dan dibaperin kalo pake MyRepublic nih!

Gue sudah membuktikan sensasi internet cepat gak pake lama ala MyRepublic sih di acara launching kantor MyRepublic cabang Bandung. Sebelum acara mulai, gue sempat mengintip beberapa teaser drama korea terbaru yang akan tayang menggunakan internet MyRepublic. Walaupun semua tamu yang hadir juga sepertinya menggunakan internet MyRepublic, tapi teaser yang gue tonton beneran lancar tanpa buffering lho. Mantab bener, andaikan saja gue nonton sampai tamat pasti bapernya akan lebih menghujam ke relung hati.

Selain menyediakan layanan internet fiber unlimited, MyRepublic juga memiliki berbagai chanel TV lho. Tersedia sekitar 70 pilihan tayangan TV lokal dan internasional yang bisa kita tonton. Mulai dari film, lifestyle, olahraga dan chanel untuk anak-anak pun lengkap juga lho. Gue bakal betah nongkrong di rumah nih kalo begini caranya. Ada TVN pulak, sumber dari segala sumber kebaperan para kdramalover kalo lagi nge-drama hahaha.


Menurut VP Product and Marketing MyRepublic Terry Joseph William, “MyRepublic telah dikenal sebagai penyedia jasa internet berkualitas di Asia Tenggara yang menawarkan layanan internet fiber unlimited, waktu pemasangan tercepat dan kustomisasi router ke server untuk para gamers. Selain itu kami juga menawarkan harga terbaik dengan kecepatan maksimal.”

Di Indonesia, MyRepublic pertama kali hadir pada bulan Juli 2015 dan telah mengembangkan bisnisnya secara agresif dengan menggandeng Sinarmas sebagai partner lokal. Saat ini MyRepublic telah beroperasi di Singapura, New Zealand dan Australia. Di Indonesia, MyRepublic telah mengembangkan sayapnya ke berbagai kota seperti Palembang, Medan, Jabodetabek, Semarang, Malang, Surabaya. Di tahun 2019 MyRepublic hadir di kota Bandung.

Bandung terpilih menjadi kota yang ke 12 untuk dikembangkan oleh MyRepublic karena selain warga Bandung terkenal sangat kreatif juga karena banyak sekali Usaha Mikro Kecil (UKM) yang berasal dari Bandung. Udah pada tahu kali onlen shop dari Bandung mah ketje-ketje bener barangnya.. Salah satu startup karya anak Bandung yang membutuhkan jaringan internet cepat dan mumpuni adalah Skyegrid. Pokoknya para pecinta game harus nyobak sih melipir ke Skyegrid untuk merasakan sensasi main game, tapi tentu saja koneksi internet harus kenceng lah. Males bener kalo lagi asyik main kejar-kejaran tiba-tiba jaringan keganggu dan nge-lag. Pasti emosyenel deh!

Diharapkan warga Bandung bisa mendapatkan pengalaman internet yang lebih menyenangkan dengan hadirnya MyRepublic. Saat ini sih MyRepublic telah menargetkan 30 ribu sambungan internet fiber rumah. Nanti akan bertambah sekitar 10 ribu hingga 20 ribu setiap bulannya. Gue sih udah gak sabar banget nungguin MyRepublic hadir di komplek rumah gue lho. Semoga sih bisa segera yah!


Melindungi Anak dari Pelecehan Seksual

$
0
0

Hati gue bagai teriris membaca berita yang tengah berseliweran beberapa waktu belakangan ini tentang pelecehan seksual pada anak. Kayaknya kok makin sini kasusnya jadi semakin banyak dan korban pun semakin muda sih. Korbannya tuh rata-rata masih berusia SD, yang mana dadanya aja masih belum tumbuh dan bisa dipastikan belum ada ada edukasi sama sekali tentang seks.

Udah sakit jiwa nih orang-orang. Aslik emosi gue!

Gue akui bahwa selama ini baik di blog, twiter atau IG sebenernya gue memang lebih suka nulis hal-hal yang receh, ringan dan membahagiakan saja. Paling banter heboh ngebahas drama korea doang. Tapi kali ini gue beneran emosi dan merasa harus menuliskannya. Hati gue sebagai seorang ibu benar-benar merasa terusik.

Pentingnya Edukasi Seks

Selama ini mungkin orang tua mikirnya membahas seks dengan anak mah nanti ajalah kalau mereka udah remaja, udah datang bulan atau udah mimpi basah. Ngebahas seks dengan anak tuh rasanya campur aduklah. Berasa malu, canggung dan bingung harus mulai dari mana. Sebagai ibu gue sangat memahami keengganan tersebut. Gue juga sama kok. Pengennya dinanti-nanti aja.

Tapi kalo melihat kasus yang berkembang belakangan ini, bahwa para predator menyerang anak-anak kita di usia yang masih muda banget, maka sudah sepantasnya para orang tua menyingkirkan keenganan tersebut. Dan mulai memberikan edukasi seks kepada anak-anak kita sebagai proteksi mereka. Sesegera mungkin!


Jalan Pikiran Seorang Predator

Betahun-tahun yang lalu gue pernah menonton talkshow Oprah Show yang membahas tentang pelecehan seksual. Gue teringat saat itu Oprah melakukan wawancara dengan seorang predator tentang modus mereka ketika sedang mengincar mangsanya.

Sampai detik ini setiap kali mengingat isi wawancara tersebut, gue masih merinding dan bergidik ngeri lho.

Apabila diperhatikan kasus pelecehan terhadap anak polanya seringkali mirip. Pelaku biasanya adalah orang yang dikenal, bisa keluarga dekat atau orang yang dihormati. Pelecehan dilakukan secara berkali-kali. Ketika kasusnya terbongkar baru ketahuan bahwa ternyata korbannya banyak. Bukan hanya satu anak saja.

Mengapa pelecehan bisa terjadi berkali-kali? Bahkan sampai bertahun-tahun? Mengapa sang anak tidak melapor kepada siapa pun? Mengapa sang anak hanya diam saja? Jawabannya adalah KARENA SANG ANAK TIDAK TAHU DAN TIDAK MENYADARI BAHWA SAAT ITU IA SEDANG DILECEHKAN.

Pada saat itu, predator yang diwawancara oleh Oprah menyatakan bahwa trik yang dipakai untuk melecehkan seorang anak adalah BUJUK RAYU! Karena apabila predator melakukannya dengan cara kasar atau paksaan, maka sang anak kemungkinan akan melapor. Itulah sebabnya ia selalu melakukannya dengan cara halus dan lembut sehingga si anak merasa tertipu dan menganggap bahwa tindakan tersebut merupakan ungkapan sayang sang predator. INI BENERAN BANGSAT BANGET SIH!

Seorang predator bahkan dengan keji menyatakan bahwa setiap kali sedang melecehkan seorang anak, ia selalu berulang kali mengucapkan kata-kata yang kurang lebih seperti : Kalau dielus seperti ini rasanya gimana? Enak kan? Kamu suka kan?

Hal ini dilakukan untuk menipu dan mencuci otak sang anak bahwa seakan-akan hal seperti ini memang menyenangkan dan sang anak juga menikmatinya! Hal itulah yang membuat sang anak tidak berani untuk mengadu dan pada akhirnya dilecehkan sampai bertahun-tahun lamanya.  JAHANAM BANGET LAH!

Salah satu korban pelecehan anak yang sudah beranjak dewasa pun diwawancara. Ia menyatakan bahwa ketika sedang dilecehkan dia memang merasa ada yang aneh, tapi tidak bisa menemukan letak kesalahannya di mana. Ia berpikir bahwa yang melakukannya adalah orang yang ia percaya, sayangi dan hormati. Sang predator pun berkali-kali menyatakan bahwa hal itu merupakan ungkapan rasa sayangnya. Jadi ia hanya bisa diam.

Ketika telah dewasa dan paham tentang seks barulah ia menyadari tentang apa yang terjadi di masa kecilnya. Ia pun merasa bersalah & berdosa. Penyesalan terbesar korban adalah MENGAPA SAAT ITU IA HANYA DIAM DAN TIDAK BERBUAT SESUATU. Beberapa kali ia mencoba untuk bunuh diri karena tidak sanggup menanggung beban rasa bersalah.

Mari Kita Lindungi Anak-Anak Kita

Gue nonton talkshow ini di TV kabel udah lama banget sebelum Fathir lahir, mana tanpa subtitle pulak. Tapi gue masih teringat kengerian yang ditimbulkan ketika menonton acara tersebut lho.

Dialog yang paling gue ingat dan menggema terus di relung hati gue adalah penyesalan sang korban yang telah beranjak dewasa karena ketika dilecehkan  ia hanya diam dan tidak berani melawan.

Gue juga teringat wawancara si predator yang menyatakan bahwa setiap kali mengincar mangsa, ia selalu mencari korban yang submisive atau tidak berani melawan. Dia selalu melakukan uji coba terlebih dahulu. Bila ketika disentuh atau dirayu sang korban berani menolak atau melawan maka ia akan mundur dan mencari mangsa lain. Ia akan mencari mangsa yang minim resiko.

Ayo para orang tua, mari kita bangkit bersama dan lawan para predator yuk! Gue aslik gerah dan muak sama kasus pelecehan anak yang semakin banyak terjadi lho.

Mari kita bekali anak-anak kita dengan pendidikan seks sesuai usia mereka. Minimal beri tahu mereka untuk tidak membolehkan SIAPA PUN untuk menyentuh organ intim mereka. Dan mari ajari anak kita untuk berani menolak atau melawan ketika ada yang melakukannya! Ayok mulai dari sekarang!

Semoga anak-anak kita selalu dilindungi yaaaah!
*peluk Kayla dan Fathir erat-erat*

Gelegar Hadiah 2019 - Metro Indah Mall

$
0
0
Kategori mall atau tempat nongkrong favorite lo apaan sih?

Untuk gue sendiri sih selain tempatnya harus cozy dan harga barang-barangnya masih terjangkau dompetku, yang paling penting adalah tempatnya jangan jauh-jauh dari rumah karena gue anaknya rada cemen dan malesan hahaha

Menetap di sebuah komplek perumahan yang telah gue tinggali selama lebih dari 15 tahun membuat gue betah, karena selain lingkungannya asyik juga karena deket sama mall super lengkap yang dalemnya serba ada yaitu Metro Indah Mall.

Metro Indah Mall ini sepertinya emang mall kesayangan warga komplek deh. Tempat langganan untuk mengadakan berbagai acara mulai dari arisan, buka puasa bareng, perpisahan sekolah, atau cuma sekadar tempat ngumpul para ibu-ibu sepulang nganterin anaknya ekskul berenang hehehe *iya itu emang aku dan gerombolanku!*


Gue sendiri dalam seminggu bisa sampai beberapa kali lho nongkrong di Metro Indah Mall. Kebetulan Kayla les pemantapan untuk UN di kawasan Metro Trade Centre, jadi kalau lagi malas bolak-balik sesudah mengantar Kayla les gue suka jalan-jalan cuci mata aja di Metro Indah Mall.

Metro Indah Mall yang berada di kawasan Bisnis Metro Trade Centre saat ini memang merupakan Mall terbesar dan terlengkap di Bandung Timur. Terdapat berbagai macam tenant di Metro Indah Mall, mulai dari fashion dengan berbagai gaya dengan harga yang variatif, barang elektronik, hypermarket, taman bermain anak, foodcourt, café, hotel dan yang baru saja buka nih dan jadi tempat nongkrong favorite gue adalah : BIOSKOP!

Wah, gue sangat bersemangat ketika mengetahui bahwa Metro Indah Mall membuka bioskop karena gue hobi banget nonton dan di kawasan kita saat itu memang belum ada bioskop yang buka. Makin bersemangat lagi ketika tahu bahwa harga tiketnya lumayan terjangkau. Waktu Fathir lagi sekolah siang hampir setiap Senin, kalau anak-anak lagi di sekolah gue suka nonton sendirian aja lho hahaha.

Metro Indah Mall memiliki visi untuk mendukung para pengusaha lokal dalam mengembangkan usahanya, sehingga bisa bersaing di bidang perniagaan juga bertujuan untuk memenuhi kebutuhan customer di Bandung Timur menjadi sebuah Pusat Belanja Terlengkap.

Untuk merealisasikan cita-cita tersebut, Metro Indah Mall membuat program untuk memanjakan pelanggannya, sehingga para pelanggan semakin nyaman dan bersemangat untuk menjadikan Metro Indah Mall sebagai pilihan utama dalam berbelanja. Program Gelegar Hadiah 2019 dengan Tema TRIPE3PHORIA yang diadakan oleh Metro Indah Mall merupakan program ke-9 yang selalu hadir setiap tahun untuk para pecinta Metro Indah Mall.


Periode program GELEGAR HADIAH ke 9 tahun 2019 ini berlangsung dari 4 Maret 2019 sampai dengan 31 Desember 2019. Pengundian akan dilaksanakan selama 2 kali. Pengundian pertama dilaksanakan tanggal 28 September 2019 bertepatan dengan perayaan Ulang Tahun Metro Indah Mall ke 12. Sedangkan pengundian kedua akan dilaksanakan pada tanggal 4 Januari 2020.

Program Gelegar Hadiah 2019 ini diperuntukkan bagi para pelanggan yang telah memiliki Family Gift Card. Kalo kita belanja dan mendapat struk belanja di Metro Indah Mall senilai Rp. 100.000,- maka kita akan mendapat 1 nomer kupon undian dan berlaku kelipatan. Penukaran struk belanja bisa dilakukan di counter Information Ground Floor Metro Indah Mall. Wah, harus rajin ngumpulin kupon sebanyak-banyaknya nih!

Hadiahnya emang sesuai dengan nama programnya dan beneran menggelegar sih! Untuk hadiah utama Metro Indah Mall akan memberikan 3 hadiah mobil yang terdiri dari 1 unit mobil Honda Brio dan 2 unit mobil Daihatsu Ayla.


Hadiah lain pun gak kalah menarik lho, akan ada 5 unit Motor Honda Beat Pop, 10 LED TV Samsung 32 inch, 10 Voucher Belanja senilai satu juta rupiah, 10 voucher makan dan 10 voucher menginap. Wah Gelegar Hadiah 2019 dari Metro Indah Mall ternyata emang menggelegar sekali yah.

Ayokdeh, buat para warga di kawasan Bandung Timur mendingan dari sekarang sering-sering nongkrong dan belanja di Metro Indah Mall dan jangan lupa untuk kumpulin struknya yah, kali aja bisa dapat mobil!

Ibu yang Baper!

$
0
0
Akhirnya saat itu tiba juga!

Gue sudah tahu bahwa moment seperti ini pasti akan tiba dan gue sudah mempersiapkan hati gue sebaik-baiknya.  Gue pikir, gue sudah siap. Tapi sepertinya gue terlalu gegabah dalam menilai situasi ini, karena gue rasa gue tidak akan pernah bisa siap menghadapi moment ini.

POKOKNYA GUE BAPER!

Saat ini Fathir sudah berusia 9 tahun dan duduk di kelas 3 SD. Awalnya gue tidak menyadari sih, namun perlahan tapi pasti gue mulai yakin bahwa Fathir saat ini telah masuk ke fase tersebut. Fase yang bikin gue baper.


Ketika sedang jalan bareng dengan anak-anak, gue memiliki kebiasaan untuk selalu menggandeng tangan mereka. Pegangan tangan dengan mesra gitu lah yah. Suatu hari gue lagi jalan berdua bareng ama Fathir ke mall. Seperti biasa, dengan reflek gue menggandeng tangan Fathir. Tapi secara perlahan dan sangat halus Fathir melepaskan gandengan tangan gue. Nah lho!

Awalnya gue pikir sih karena dia pengen ngapain gitu, jadi gue pun tidak menyerah dan mencoba untuk menggandeng tangannya sekali lagi. Dan lagi-lagi secara lembut dan penuh taktik ia melepaskan gandengan tangan gue HUHUHUHU!

Kemudian ada beberapa kejadian lain lagi sih. Setiap pagi gue mengantarkan Fathir ke sekolah dengan mengendarai motor. Ritual kita setiap pagi biasanya adalah, Fathir membuka helm kemudian mencium tangan gue dan gue pun balas mencium dahinya sembari tersenyum dan mengucapkan kata-kata penyemangat. Ucapan gue biasanya : selamat belajar yah sayang, nanti semangat yah ulangannya, atau jangan lupa minumnya diabisin yah. Macem-macem sih.

Tapi beberapa waktu belakangan ini, Fathir kalau turun dari motor bawaannya selalu buru-buru. Kayak yang pengen cepet-cepet pergi. Setelah mencium tangan dengan tergesa-gesa, ketika mau dicium dahinya dia kayak sedikit membuang muka sehingga gue cuma kedapetan cium rambutnya doang. Dan sebelum gue sempat mengucapkan apa-apa dia udah lari terbirit-birit sambil teriak : assalamualaikum!!

OMG! ANAKKU SEKARANG UDAH GEDE DAN UDAH MALU UNTUK DIPELUK DAN DICIUM IBUNYA DI DEPAN UMUM HUHUHUHUHU!!


Seperti yang telah gue ungkapkan di awal tulisan, tentu saja gue sudah mengetahui tentang hal ini bahkan telah mempersiapkan hati gue untuk menghadapi fase ini. Iya, gue udah tahu kalau di usia tertentu anak laki-laki bakal merasa risih kalau disayang-sayang ibunya di depan umum karena gak mau dianggap manja atau ‘anak mami’ sama temen-temannya. Udah mulai jaim dia. IYA, GUE UDAH TAHU KOK! UDAH TAHU!

TAPI TETAP AJA SIH GUE BAPER! Bodo amat lah pokoknya gue baper, udah hakimi aja aku! HAKIMI AKU! HAHAHAHA

Gue pun sudah mengobrol dari hati ke hati sama Fathir mengenai hal ini. Dan ia pun mengakui bahwa ia memang sudah mulai merasa malu kalau dipeluk dan dicium mamanya di depan umum. Tapi ia berkali-kali meyakinkan gue bahwa walaupun ia bersikap seperti itu, bukan berarti gak sayang sama mamanya. Fathir pun MASIH tetap mau kok dipeluk dan dicium mamanya, tapi kalau lagi di rumah aja BHAHAHAHAHA, okay lah fair enough.

Fathir sekarang tingginya sudah se-telinga gue lho, wajar aja kalo udah mulai jaim
Kalau lagi baper kayak gini, biasanya sih gue suka baca tulisan-tulisan lama gue di blog tentang anak-anak ketika masih kecil. Sayang sekali beberapa tulisan lama gue tentang anak-anak banyak yang sudah raib karena dulu diposting di blog lama gue di blogdetik yang sekarang sudah almarhum.

Gue teringat dulu suka bikin beberapa seri tulisan tentang Kayla dan Fathir di blog. Kalau tulisan tentang Kayla sih karena dia udah ABG, tulisan gue biasanya berkisar tentang ketidakpahaman atau kegelisahan gue tentang cara berpikir dia. Pernah gue posting di Problema Orang Tua Millenial : Tentang Jatuh Cinta dan Pacaran, trus di tulisan Seleb Generasi Millenial yang Tidak Gue Pahami ada juga Bercandaan Anak Zaman Sekarang : Tapi Mamah Nyangu

Gue ubek-ubek draft blog lama gue nyari tulisan tentang Fathir dan nemu sih, ada tulisan tentang Fathir yang berusia 5 tahun dan ternyata gue re-publish di blog cadangan gue : Curahan Hati Anak Usia 5 Tahun.

Kemudian gue nemu tulisan yang dulu pernah gue publish di blog lama gue ketika Fathir masih berusia setahun. Dan ketika membacanya  gue langsung berasa mellow dan makin baper huhuhu. Gue re-post aja yah.

Fakta Penting tentang Anak Usia Satu Tahun

Target : Fathir
Usia : 1 tahun
Film kesukaan : Elmo, Pororo, Kamen Rider

Hobi : mengejar kupu-kupu, menjilat lantai, menarik kaca mata Abah, tiduran di halaman mesjid, makan semut *kalo gak kelihatan mama*, menarik rambut teteh yang sedang tidur, mengorek-ngorek tempat sampah untuk mecari bungkus pilus yang sudah dibuang mama.

Kata Mutiara : Kalau main tuh harus pakai sendal, karena menginjak batu tuh sakit sekali lho! Belum lagi kalau sampai dimarahin mama.

target observasi
Berdasarkan observasi yang dilakukan pada sang target, berikut ini adalah beberapa pesan yang ingin gue sampaikan kepada para ibu di luar sana yang saat ini memiliki anak berusia satu tahun :

Tidak perlu merasa kaget, terperangah atau terperanjat ketika tiba-tiba saja elo menemukan panci di ruang tamu, katel di lemari baju atau centong nasi di meja rias. Biasa aja. Karena itu artinya elo kelupaan mengunci lemari dapur dengan iketan rambut.


Tidak perlu merasa bersalah dan merasa menjadi orang yang paling jorok sedunia apabila pada suatu hari elo menemukan remah-remah nasi kering di lipatan selimut. Santai saja.

Mari kita prediksi : di jam makan siang, ketika kita telah berhasil menyuapkan nasi beserta sayuran *brokoli* kepada sang target, maka ia akan belari secepat kilat ke kamar dan berpura-pura bersembunyi di balik selimut. Sementara kita pun kembali asyik menonton acara gosip.

Kemudian sang target akan keluar dari kamar dengan menampilkan ekspresi polos dan lucu seakan-akan ia telah menelan suapan tersebut. Kita pun tertipu mentah-mentah dan memberi kecupan sayang sembari berujar, “Anak mama makan sayurnya pinter banget sih!”

Berhati-hatilah memilih jenis cemilan untuk anak usia satu tahun. Hindari memberikan coklat, terutama ketika baru mengecat rumah karena dikhawatirkan tembok rumah kita akan terpapar cap jari yang terbuat dari coklat.

Kita tidak akan pernah bisa membereskan tempat tidur dengan baik dan benar. Karena baru saja kita mulai melipat selimut, maka sang target akan langsung naik ke atas kasur, meloncat-loncat dengan penuh semangat sembari tertawa-tawa sehingga kita tidak akan tega untuk menyuruhnya turun. Saran gue adalah : pasrah saja.

Tidak perlu merasa malu atau hina ketika tiba-tiba saja di suatu acara arisan, elo secara tidak sadar mendendangkan lagu Soundtrack Ninja Ranger yang seharian itu terngiang-ngiang terus di kepala elo. Menolong sesama manusia, menumpas kejahatan, jiraya, ninjutsu, pasukan ninja ranger! Bilang aja itu lagunya Afgan yang baru!


Duh, perasaan gue malah makin campur aduk gak karu-karuan ketika membaca tulisan-tulisan gue di blog ketika Fathir masih kecil. Karena masih teringat dengan jelas perasaan gue saat itu ketika menuliskannya. Saat itu gue sedang merasa 'kewalahan' menghadapi kelakuan Fathir yang 'clingy'atau 'nge-buntut' banget ama gue. Dia selalu mengikuti ke mana pun gue pergi, bahkan ke kamar mandi sekali pun. Kadang bikin gue kesel dan emosi. Hahahaha

Gue teringat saat itu, gue berasa lelah banget dan pengen Fathir cepet gede dan mandiri supaya gue gak perlu merasa repot dan ribet. Ternyata, sekarang gue mulai merindukan kelakuan Fathir yang bawel dan selalu gelendotan ama gue di mana pun dan kapan pun hahahahaha.

Yah, ini memang fase yang harus kita lalui sebagai seorang ibu sih. Gue juga tahu kok, tapi tetap aja gue pengen menuliskannya di blog ini dengan penuh rasa baper hahahaha.

Buat para ibu yang saat ini punya anak balita dan lagi berasa lelah atau kewalahan karena selalu dibuntuti dan digelendotin anaknya terus meneru, pesan gue adalah dinikmati aja yah. Karena suatu saat nanti elo akan kangen dengan masa-masa itu. Percaya deh ama gue!

Tentang Personal Branding dan Etika Blogger

$
0
0

Beberapa waktu yang lalu, gue diminta untuk sharing sama temen-teman blogger untuk membahas tentang Personal Branding dan Etika Blogger. Alhamdulillah acaranya berjalan dengan baik. Walaupun awalnya sempat agak nervous tapi setelah berhasil mengikis kegugupan gak penting tersebut, akhirnya gue pun bisa nge-bacot dengan lancar udah kayak yang lagi curhat beneran hahaha.

Bagi yang sering mampir ke blog ini, mungkin sudah mengetahui bahwa gue tuh suka banget sama standup comedy. Dulu gue sering datang ke acara sharing para komika Bandung untuk mendapatkan ilmu seputar tehnik standup comedy. Salah satunya adalah cara bagaimana untuk bisa perform dengan baik di atas panggung. Dan gue pernah beneran bikin materi standup comedy,  kemudian nekad ikutan open mic hahahaha. Kayaknya dulu pernah gue posting deh di blog gue yang detik.

Saat itu gue sempat diberikan tips tentang tehnik penguasaan panggung dalam standup comedy, yang mana masih gue ingat sampai sekarang. 3 hal penting yang harus diperhatikan ketika akan tampil  adalah : menguasai materi, menguasai panggung dan menguasai  penonton.

Biasanya tehnik yang paling sulit dan agak tricky adalah point terakhir yaitu menguasai penonton. Karena ketika sedang open mic di café, biasanya penonton yang hadir terdiri dari berbagai usia dan lapisan sehingga sulit sekali untuk bisa menebak dan menembus cara berpikirnya. Akhirnya gue pun menyerah jadi standup comedian dan memilih untuk menjadi blogger aja bhahahahahaha

Personal Branding dan Etika Blogger

Itulah sebabnya setiap kali diundang untuk sharing tentang pengalaman ngeblog, gue selalu kepo dan cerewet ingin mengetahui latar belakang peserta yang akan hadir. Tujuannya sih untuk menyamakan frekuensi. Supaya gue bisa menyesuaikan materi yang gue miliki dengan peserta yang hadir.

Ketika diundang oleh blogdetik untuk membahas tentang Personal Branding di acara HijabHunt, gue melakukan riset dan mengetahui bahwa pesertanya bukanlah blogger. Mereka datang dari seluruh penjuru Indonesia, usia masih relatif muda dan sebagian besar mahasiswa.  Saat itu juga mereka sedang menjalankan karantina sekitar seminggu. Sehingga gue pun melakukan pendekatan ala anak muda gaul gitu lah yah.

Ketika diundang oleh fanbase Ini Kpop untuk membahas tentang  proses kreatif pembuatan konten drama Korea, gue juga melakukan riset kecil-kecilan tentang para peserta. Pendekatan gue lebih mudah karena pesertanya merupakan para admin fanbase yang mana ilmu Kdrama dan Kpop nya udah level dewa banget. Jadi ngobrolnya pun bisa lebih nyambung hahahaha.

Ya ampun, padahal ini gue niatnya mau bahas Personal Branding dan Etika Blogger tapi seperti biasa muter-muter dulu gak jelas juntrungan dan sedari tadi belon masuk ke inti permasalahannya hahahahaha.

Tentang Personal Branding

Berhubung gue sudah mengetahui bahwa semua pesertanya adalah blogger, maka gue sih berasanya ice breaking yang dibutuhkan pun menjadi lebih mudah. Gue hanya melontarkan pertanyaan : Jadi semua yang ada di sini punya blog yah? Semua blogger kan yah? Bukan netyjen maha benar yang tydack pernah salah, kayak followernya Lambe Turah itu kan yah? Terus pada ketawa deh dan suasananya pun langsung cair hehehe.

*PLOT TWIST : PADAHAL SEBENERNYA GUE JUGA FOLLOWER LAMBE TURAH BHAHAHAHA*  

Untuk materi Personal Branding sudah dikupas tuntas sebelumnya oleh mbak Nurma Larasati dari Halal Lokal, sehingga gue pun hanya menyentil dan membahas sedikit-sedikit saja ketika sesi gue berlangsung biar gemash hehehe.

sumber : IG @nurulfitrifathani
Kalau berdasarkan pengalaman gue sih Personal Branding terbentuk dari : sampai sejauh mana sih elo mengizinkan media sosial untuk merasuk ke dalam diri lo, sehingga dapat menimbulkan kesan tersendiri ketika orang lain melihat konten lo?

Contoh konkretnya adalah, saat ini mungkin personal branding yang gue miliki adalah mommy blogger dan Kdramalover karena memang hanya hal-hal tersebutlah yang selalu gue bahas di media sosial. Gue membatasi diri gue sendiri dan hanya mengizinkan media sosial untuk merasuk ke ranah Kdramaland saja. Setiap kali baper menonton kdrama maka gue akan heboh membahasnya di medsos, membuat meme di IG dan membedahnya dalam bentuk thread kultwit di twiter.

Jadi kesannya hidup gue tuh DRAMA KOREA banget!

Padahal dalam kenyataannya tidak seperti itu. Dalam sehari gue paling banter hanya sempat nge-drama sekitar 1 atau 2 jam saja, kecuali wiken. Dari 24 jam waktu yang gue miliki, masih tersisa waktu 22 jam yang TIDAK gue bahas di media sosial. Hal-hal membosankan seperti nongkrong di warung Mama Ajeng sambil ngemil bala-bala, atau bête sama mang sayur karena gak bawa ikan kembung pesenan gue, gak akan dibahas di medsos hahaha. *GAK DIBAHAS DI MEDSOS TAPI KOK MALAH DITULIS DI BLOG DASAR KONTRADIKTIF KAMUH!!*

Jadi kalau menurut gue Personal Branding tuh bukan tentang pencitraan sih, tapi tentang sampai sejauh mana elo mengizinkan media sosial untuk masuk ke ranah pribadi elo. Dari 100% diri elo seutuhnya, seberapa persen nih yang akan elo izinkan untuk dibagi di medos. Itu aja sih.

Tentang Etika Blogger

Menurut gue sih secara garis besar, Etika Blogger dapat dibagi dalam dua hal yaitu etika yang terkait dengan konten dan etika yang menyangkut attitude! Nah lho!

Untuk etika yang berkaitan dengan konten tentu saja pedoman yang harus kita junjung tinggi dan pegang teguh sebagai seorang blogger adalah memiliki konten yang orisinal. Tulisan yang benar-benar milik kita sendiri. No plagiat no copas!

Walaupun dalam eksekusinya untuk proses kreatif pembuatan konten kita mungkin akan dipengaruhi oleh berbagai buku yang kita baca, film yang kita tonton, kejadian yang kita alami atau apa pun itu. Ide memang bisa datang dari mana saja, tapi kita harus mampu meramu ide tersebut dan menuliskannya sehingga menjadi benar-benar milik kita.

Etika lain yang harus kita miliki sebagai seorang blogger adalah kita harus mampu mempertanggungjawabkan tulisan kita. Setelah kita menerbitkan tulisan kita di blog, maka kita harus sudah siap dengan segala resikonya. Kita tidak dapat mengendalikan reaksi pembaca akan tulisan kita. Apakah mereka akan menyukai atau bahkan membenci tulisan kita. Kemudian gue pun menceritakan pengalaman ketika tulisan gue pernah viral, tapi kemudian mendapat hujatan hahaha.

Untuk etika yang menyangkut attitude, selain membahas tentang integritas dan kejujuran, gue juga menekankan kepada sikap tepat waktu yang harus dimiliki para blogger. Baik tepat waktu untuk datang ke acara maupun tepat waktu dalam menerbitkan tulisan. Kita juga sempat diskusi sih alasan sebenarnya mengapa para blogger sering terlambat  menerbitkan tulisan di blog adalah karena kebiasaan buruk para blogger yang diberikan deadline 7 hari, tapi mengerjakannya di hari ke 6 BHAHAHAHA

Sebenarnya materi gue tuh cuma sedikit doang, yang banyak adalah selipan bercandaan dan CURHATNYA YANG KAGAK KELAR-KELAR! BHAHAHAHA


Renungan untuk Para Blogger

Pada sesi terakhir lagi-lagi gue curhat tentang pengalaman ngeblog selama 10 tahun sih. Dinamika yang terjadi di jagat blogosphere selama 10 tahun gue menjadi blogger. Gue sih menyarankan agar kita bisa bertahan ngeblog dalam jangka waktu panjang, sebaiknya kita merenungkan kembali tentang hal-hal yang mampu membuat kita berdebar ketika ngeblog.

Dalam hal ini menurut gue tidak ada jawaban benar atau salah, karena achievement setiap orang berbeda.


Apa sih hal yang mampu membuat hati lo berdentum dan bisa membuat lo bertahan ngeblog terus sampai ke ujung sana? Apakah mendapat fee dalam jumlah tertentu membuat hati lo berdentum? Ataukan mungkin diundang ke acara bergengsi? Atau memenangkan kontes? Atau mendapat traffic tinggi? Atau tulisan lo menjadi viral? Alasannya bisa beragam dan semua sah-sah saja.

Gue sudah melakukan pencarian tersebut selama 10 tahun dan jujur saja jawaban gue berubah terus hahahaha.

Pada awal ngeblog gue sangat terobsesi dengan kontes dan Korea. Gue mengikuti berbagai kontes dengan harapan bisa memenangkan hadiah dan berangkat ke Korea. Alhamdulillah terkabul. Tapi setelah itu gue sempat bengong dan males-malesan ngeblog. Ternyata alasan memenangkan kontes dan pergi ke Korea saja tidak cukup bagi gue untuk bisa terus ngeblog sampai ke ujung sana.

Akhirnya gue pun berkontemplasi kembali dan berhasil menemukan jawaban. Hal yang membuat hati gue berdebar dan mampu membuat gue bertahan ngeblog dalam jangka waktu lama.

Ternyata bagi gue jawabannya adalah : hati para pembaca.

Gue selalu merasa tersentuh apabila ada pembaca blog yang tiba-tiba saja  mengirim email, dm atau sekadar mention di twiter untuk membahas tentang salah satu detail gak penting di tulisan gue yang telah terbit bertahun-tahun yang lalu. Kadang gue suka heran bercampur haru, mengapakah ada orang yang masih teringat dengan detail tersebut, padahal tulisannya udah gue posting lama sekali.

Pada hakikatnya kebahagiaan sederhana gue ketika ngeblog adalah ketika tulisan gue yang receh ini bisa melekat di hati pembaca. Gue merasa hal itulah yang membuat hati ini berdebar dan mampu membuat gue ngeblog terus.

Untuk elo sendiri gimana? Silakan untuk merenung dan berkontemplasi yah. Dan santai aja gak ada jawaban benar atau salah kok, yang penting jujur saja sama diri sendiri yah. 

Gue ucapkan juga terima kasih banyak atas semua teman-teman yang sudah berkenan hadir dan mendengarkan curhat gue yah. Terutama untuk Katarasa dan semua sponsor yang telah mendukung. Semoga kita makin semangat ngeblog yah!


JNE Balarea 2019 di Bandung

$
0
0

Belakangan ini lagi nge-heits banget istilah Revolusi Industri 4.0.

Nah lho, sebagai anak gawl millenial yang sering nongkrong di timeline *ngaku-ngaku sih* mau tidak mau gue semakin menyadari perubahan super cepat yang tengah terjadi saat ini. Saking cepatnya, baru juga ngedip udah ada informasi baru yang beredar di timeline. Makanya orang zaman sekarang tuh saking gak mau ketinggalan, kerjanya jadi kepo-in smartphone terus *bukan aku - bukan aku*

Revolusi Teknologi yang digabungkan dengan Revolusi Digital akhirnya menghasilkan Revolusi Industry 4.0. Akibatnya adalah saat ini sih mulai banyak banget lapangan pekerjaan baru yang gak pernah muncul sebelumnya. 10 tahun yang lalu siapa sih yang menyangka bahwa cuma sekadar posting foto dan nyetatus doang di media sosial bisa menghasilkan duit? 10 tahun yang lalu siapa juga yang menyangka bahwa cuma ngebacot dan bikin video di youtube bisa menghasilkan adsense yang berlimpah?

Makanya saat ini pemerintah tengah berusaha untuk mengembangkan ekonomi kreatif dan ekonomi digital sebagai model ekonomi baru yang kelak bakal jadi tulang punggung negara kita.

Contoh yang sederhana sih kalau zaman dulu kita jualan baju, maka untuk penjualan biasanya kita akan membuka toko di rumah atau titipkan ke toko besar. Tidak lupa untuk selalu membawa gembolan baju untuk dijual setiap menghadiri arisan RT atau nongkrong bareng teman-teman. Ribet bener buk!

Sekarang kan udah gak perlu serepot itu. Tinggal foto aja se-aesthetic mungkin dan bikin online shop. Pajang fotonya di semua platform media sosial yang kita miliki. Market place pun udah bertebaran dimana-mana tuh. Cakupan konsumen pun akan semakin luas, makanya sistem distribusi dan logistik pun kudu lancar lah.



JNE Balarea – Bandung Lautan Kreatif 2019

JNE  adalah perusahaan nasional di bidang jasa pengiriman yang sudah berdiri sejak tahun 1990-an. Bayangin dong tahun 1990 tuh belum zaman online shop lho. Gue ingat sewaktu dulu masih belum menikah dan kerja kantoran, perusahaan gue selalu memakai JNE untuk kirim dokumen ke kantor pusat Jakarta.

Sedari dulu JNE memang  selalu peduli dan mendukung para UKM untuk terus meningkatkan kemampuannya. Saat ini JNE Bandung berkolaborasi dengan para UKM lokal untuk mengadakan Festival Balarea 2019 – Bandung Lautan Kreatif. Tema dari festival Balarea pun asyik sekali yaitu “Festival Kreasi Urang Bandung untuk Mendorong UKM Ciptakan Peluang Usaha di Era 4.0”. MANTEB!


Kebetulan gue hadir di acara Press Conference JNE Balarea 2019 yang diadakan di Hotel Moxy pada tanggal 4 April 2019. Narasumber yang hadir ialah Ketua Hipmi Jawa Barat Jodi Janitra dan pelaku industri kreatif sekaligus enterpreuner fashion Dhatu Rembulan, serta Deputy Director E-commerce & Partnership yaitu Mayland Hendar Prasetyo.

Warga Bandung diharapkan untuk hadir di JNE Balarea 2019 -  UKM Festival yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 6 April 2019 di Cihampelas Walk Jl. Cihampelas no. 160. Akan terdapat berbagai kegiatan menarik seperti talk show interaktif, bazar UKM, foto kontes, games & door prize. Untuk para member JLC harus datang ke Balarea 2019 karena akan ada JLC double point, harus dimanfaatkan tuh. Selain itu akan ada booth pengiriman gratis untuk tujuan kodya Bandung dan Cimahi untuk maksimal kiriman 1 kg.

Kepedulian JNE kepada sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) memang patut diacungi jempol. Untuk mendukung para pengusaha lokal JNE bekerja sama dengan salah satu marketplace dan memilih 10 UMKM untuk dibina agar bisa maju ke level nasional hingga internasional.

Semoga dengan diadakannya Balarea ini akan semakin banyak para pengusaha lokal yang bisa melebarkan sayapnya secara global. Asyik juga nih kalau event sekeren Balarea ini diadakan secara rutin yah! 



Asyiknya Nongkrong Sendirian di Mall

$
0
0

Adakah di sini yang suka nongkrong di mall sendirian aja? Gue sering lho!

Dulu sih gue gak berani lho nongkrong di mall sendirian, alesannya simple dan cemen bener : KARENA TAKUT DI-JUDGE! Hahaha. Gak jelas juga sih khawatir di-judge apaan. Mungkin takut dianggep gak punya temen kali yah. Gak penting juga sih.

Segitu pedulinya yah gue sama pendapat orang lain, padahal sebenernya  sih gak ada yang merhatiin juga. Semua orang sibuk sama urusan dan masalahnya masing-masing. Gak ada yang punya waktu buat mikirin atau mempedulikan gue. Itu mah gue-nya aja yang sok-sok kena sindrom berasa penting hahaha.

Saat itu gue lagi nongkrong sendirian di BIP – Bandung Indah Plaza, duduk di foodcourt sembari scrolling instagram untuk nyari spoiler drama korea favorite gue. Karena keasyikan nonton spoiler, batre smartphone gue pun  akhirnya menyerah dan tumbang deh.

Sebagai anak *sok* millenial yang memiliki tingkat ketergantungan tinggi dengan hapenya, debar-debar panik mulai menyelusup ke relung jiwa karena saat itu kebetulan gue lagi  gak bawa colokan dan power bank. Gimana kalo tiba-tiba ada yang nawarin job ketika hape gue mati? Nanti dianggapnya gue slow respon dan kurang gesit! *anaknya job oriented bener*

Setelah celingukan sejenak, mata gue tiba-tiba saja menemukan mesin uwu-uwu berwana hijau yang bertuliskan ReCharge - SEWA POWER BANK. Kebetulan lokasi mesin tersebut memang dekat Food Court, jadi emang terlihat cukup jelas dan pasti kamu lewati sih. Nah lho! Emang beneran sekarang bisa nyewa power bank di Mall? Tapi kok cuma ada mesinnya doang sih? Gak ada mbak-mbak nya nih? Gimana dong cara transaksinya?

Setelah gue baca-baca petunjuk di mesin tersebut, ternyata kita harus download aplikasinya terlebih dahulu di playstore atau app store . Dengan kekuatan batre yang di ambang kematian, gue pun install aplikasi ReCharge. Setelah itu tinggal melakukan registrasi dan konfirm aja via no hape. Gampang banget deh pokoknya.


Untuk proses penyewaan power bank ReCharge kita harus melakukan top-up terlebih dahulu minimal sebesar 10 ribu rupiah kalau via offline (lewat field officer yang jaga di setiap mesin) atau minimal 20 ribu rupiah lewat online, bisa menggunakan Gopay, Ovo, via BCA, Mandiri dan lain-lain. Kebetulan saat itu gue masih punya saldo Gopay, jadi tinggal klik-klik doang deh.


Setelah top-up berhasil dan kita sudah memiliki saldo di akun ReCharge, kita tinggal klik tombol sewa yang terdapat di mesin ReCharge. Nanti setelah di-klik maka akan muncul QR Code dan tinggal di-scan aja deh pakai hape kita. Kemudian akan muncul beberapa pilihan power bank yang tersedia, yaitu dengan kabel android, IOS dan type C.

Tinggal kita pilih aja powerbank yang sesuai dengan hape kita. Tidak lama kemudian power bank-nya langsung nongol dan keluar sendiri dari mesin tersebut. Harga sewa ReCharge hanya 5 ribu rupiah untuk pemakaian 6 jam dan 10 ribu rupiah untuk pemakaian 24 jam. Mureh bener sik!


Setelah power bank ReCharge berada dalam genggaman, gue pun berasanya lebih tenang melanjutkan acara jalan-jalan. Setelah muter-muter dan naik turun, baru nyadar bahwa terdapat beberapa mesin ReCharge di Bandung Indah Plaza.

Lokasi Mesin ReCharge di Bandung Indah Plaza : lantai 4 dekat area Food Court, lantai 4 dekat Bioskop XXI, lantai 2, Lantai 1 dekat pintu masuk. Jadi total ada 4 mesin ReCharge di BIP.

Ketika lagi iseng bengong di depan mesin ReCharge di lantai 1 sambil foto-foto, ternyata ada mbak ReCharge yang jagain. Wah, sekalian deh bisa minta tolong dijelasin dan difotoin jugak hahaha.


Mbak dari ReCharge pun menjelaskan bahwa ReCharge merupakan aplikasi sewa power bank pertama di Indonesia. Saat ini sih untuk area Jabodetabek dan Bandung, ReCharge Station sudah tersebar di sekitar 200 lokasi dan sudah ada 350 ReCharge Station

Untuk di Bandung lokasi ReCharge Station saat ini terdapat di Bandung Indah Plaza, Istana Plaza, Yellow Truck Coffee (Surya Sumantri, Patuha & Martadinata), Masagi Coffee, Bebek Ali Borme, Senses Coffee, Satu Pintu Coffee, Ayam Sawce, Musat Bandung, Nangkring Food Syndicate, Rumah Sakit Telkomedika

Untuk pengembalian power bank ReCharge bisa di station mana saja lho. Gak harus di tempat kita menyewa. Wah, jadi lebih praktis dong yah. Gue gak usah balik lagi ke lantai 4. Bahkan boleh juga dikembalikan di station ReCharge lokasi lain. Misalnya kita menyewa power bank ReCharge di BIP, trus balikin di Istana Plaza juga bisa. Asyik kan!

Proses pengembalian power bank ReCharge juga mudah banget deh. Kita tinggal klik aja tombol ‘kembalikan’ di mesin ReCharge tersebut, trus cemplungin aja power bank-nya ke laci yang akan tiba-tiba membuka sendiri secara otomatis. Udah deh beres! O iya, power bank ReCharge tersebut gak bisa dibawa pulang lho soalnya percuma aja, karena power bank tersebut hanya bisa di-charge di ReCharge Station. 

Dengan adanya Rental Power Bank ReCharge, gue sih berasanya praktis banget karena ketika sedang bepergian  udah gak perlu ribet lagi nyari-nyari colokan atau keberatan bawa persediaan power bank dari rumah. Kalau batre handphone lowbat kita bisa tinggal klik tombol ‘Find ReCharge’  yang ada di aplikasi kita, nanti ketahuan deh di mana lokasi ReCharge Station terdekat.

Jadi kalo menurut gue sih, lebih baik elo install dulu aja aplikasi ReCharge dari sekarang, buat persediaan kali-kali aja ada keadaan darurat di mana elo membutuhkan power bank. Boleh jugak sih kalau mau pake kode referal dari gue : ERR68825. Yuk, cus buruan sewa Power Bank ReCharge di Bandung!



Keseruan ASUS ZenBook Blogger Gathering di Bandung

$
0
0

Sudah beberapa hari belakangan ini Bandung diguyur hujan deras menjelang sore hari.

Siang itu pun langit mulai terlihat mendung. Tapi gue tetap meninggalkan rumah dengan penuh semangat sembari mengendarai motor pink kesayangan menuju Savoy Homan. Lokasinya lumayan jauh dari rumah gue sih dan harus melewati beberapa titik macet. Untunglah gue berhasil tiba tepat waktu di kawasan Asia Afrika.

Setibanya di parkiran motor Hotel Savoy Homan, hujan mulai turun bergemericik. Dalam hati gue berdoa semoga hujan segera reda. Gue sedikit khawatir karena menurut jadwal sih, sore ini seharusnya kita akan berjalan-jalan dan berfoto-ria di kawasan Landmark Bandung seperti Titik Nol, Gedung Merdeka, Braga dan Alun-Alun. Mudah-mudahan nanti sore cuacanya cerah yah.

Ternyata gue bertemu dengan beberapa teman blogger di area parkir motor yaitu Dedew dan Kang Abah Raka. Kebetulan sekali nih, jadi kita bisa bersama-sama menuju ke Meeting Room di lantai satu yang mana masih belum gue ketahui lokasinya. Sesampainya di sana, rupanya teman-teman blogger sudah mulai banyak yang hadir.


ASUS ZenBook Blogger Gathering Bandung

Jadi alasan utama para Blogger Bandung beramai-ramai datang ke Hotel Savoy Homan pada hari Sabtu, 13 April 2019 adalah untuk berpartisipasi dalam  ZenBook Blogger Gathering yang diselenggarakan oleh ASUS.  Event keren tersebut juga menghadirkan travel bloher super nge-heits yaitu mbak Katerina dan youtuber kondang Mas Anjas Maradita.

Gue sudah pernah bertemu dengan mbak Katerina sebelumnya di salah satu acara KEB, bahkan sempat di-foto-in juga hahaha. Ketika mengetahui bahwa salah satu nara sumbernya adalah Mas Anjas, gue pun langsung kepo dan stalking chanel youtube-nya. Ternyata gue sudah pernah beberapa kali menonton video tutorial dari Mas Anjas ketika sedang belajar mengedit video. Wah, seneng deh bisa berkesempatan ketemu langsung orangnya.


Acara berlangsung tepat waktu. Setelah melakukan registrasi para peserta diminta untuk menikmati hidangan makan siang yang tersedia dan sudah disajikan secara prasmanan. Kami pun makan siang sembari bertukar kabar dengan beberapa rekan blogger yang sudah lama tak bertemu. Sepertinya ada beberapa teman blogger yang datang terlambat karena terjebak hujan. Gue sempat melihat Uwien yang masuk ke ruang meeting dengan pakaian yang basah kuyup karena sempat tersesat *pukpuk Uwien*

Kawasan Asia Afrika memang satu arah, jadi kalau putarannya terlewat pastinya harus memutar cukup jauh. Tapi cukup kagum sih dengan teman-teman yang tetap semangat untuk hadir di acara ASUS sembari menembus hujan!

Setelah selesai makan siang, mbak Katerina membagikan souvenir uwu-uwu berupa scraft syal dari bahan tenun. Para peserta *termasuk gue* langsung rusuh memilih warna yang matching untuk dipadukan dengan pakaian mereka masing-masing. Acara foto-foto pasti bakal makin asyik dan gaya nih kalau pake syal keren begini.


Presentasi Tentang ASUS ZenBook  - 2019 Pakai ZenBook

Kemudian acara dilanjutkan dengan sharing dari mbak Katerina yang menceritakan pengalamannya sebagai Travel Blogger yang sudah melanglang buana ke berbagai penjuru. Gue sering terkagum-kagum lho dengan foto-foto perjalanan di instagram mbak Katerina. Seru sekali sih!

Menurut mbak Katerina, sebagai seorang travel blogger yang memiliki mobilitas super tinggi dan jadwal padat, ia membutuhkan laptop yang bisa mengakomodir kebutuhannya. Ternyata Laptop ZenBook dari ASUS merupakan salah satu rahasia kesuksesan mbak Katerina. Di tengah kesibukannya traveling dan ngeblog, tulisan mbak Katerina juga tersebar di berbagai majalah dan koran. Bahkan artikel mbak Katerina terpampang nyata di Inflight Magazine lho. WOW!


ASUS ZenBook - Ultra Tipis dan Ringan

Biasanya penyakit blogger tuh ketika sedang bepergian, sering menunda posting sampai akhirnya jadi basi. Niat untuk posting pun akhirnya hanya sekadar wacana belaka, keburu malas. Iya, itu maksudnya aku sedang membicarakan diriku sendiri hahaha. Makanya kagum sekali dengan mbak Katerina yang masih sanggup posting walaupun tengah bepergian.

Ternyata karena didukung oleh Laptop ZenBook dari ASUS, mbak Katerina bisa lebih produktif posting di blog walaupun sedang traveling. Mungkin karena memang ZenBook ini ringkas sekali yah alias ringan dan tipis. Untuk segmen 13 inci, 14 inci, 15 inci walaupun tipis, ASUS ZenBook sudah dipersenjatai prosesor kencang intel Core generasi ke 8, baik Core i5 ataupun Core i7.

Untuk ZenBook 4 UX433 hanya memiliki berat 1,19 kg dan tebal 15,9 milimeter saja. Cuma seukuran kertas A4. Jadi kalau mau bepergian laptop ZenBook tinggal diselipkan saja di backpack, beres deh. Kita bisa berpetualang dengan nyaman dan gak berasa keberatan kayak lagi menanggung beban hidup *beban hidup aqu memang berat* hahaha.

sumber : group whatsapp zenbook
ASUS ZenBook – Ultra Ringkas dengan NanoEdge Display

Walaupun Laptop  ZenBook memiliki body tipis, tapi bukan berarti memiliki dimensi yang besar lho. Dikarenakan melalui teknologi eksklusif NanoEdge Display yang membuat bezel pada empat sisi layar laptop dapat dibuat dengan ukuran hanya 2,8 milimeter hingga 5,9 milimeter saja.

Berkat NanoEdge Display, jajaran ZenBook Classic yaitu UX333, UX433 dan UX533 memiliki bodi lebih ringkas dibandingkan laptop sekelasnya. NanoEdge Display juga membuat laptop tersebut memilliki screen-to-body ratio yang sangat tinggi, mencapai 95%. Sehingga layar laptop akan terlihat lebih lega dan tanpa batas. 

Wah, kalau nonton drama korea memakai ZenBook pasti bakal lebih menghujam rasa bapernya yah, secara layarnya super mantap. Apalagi ditambah dengan Audio Harman Kardon yang sudah memiliki Surround Sound Technology, bakal makin betah marathon kdrama nih hehe.

ASUS ZenBook – Ultra Tangguh dengan Standard Militer

Mas Anjas pun turut memberikan materi berfaedah seputar kekuatan dan ketangguhan Laptop ZenBook Series dari ASUS. Salah satu hal yang membuat gue naksir berat sama Laptop ZenBook adalah karena ketangguhannya yang sudah teruji dengan standar militer. Selain lolos standar uji ketahanan internal ASUS, Seri ZenBook juga sudah mengantongi sertifikasi Military Grade MIL-STD-810G.

Laptop tersebut telah menjalani serangkaian pengujian di lingkungan keras termasuk ketinggian ekstrim, suhu dan kelembaban. Untuk gue yang rada ceroboh, memiliki laptop tahan banting tuh idaman bener deh. Jadi akan berasa lebih tenang bepergian kalau laptopnya tangguh. Jagain laptop udah gak kayak lagi jagain hati yang rapuh dari kenangan masa lalu. Eh gimana?

ASUS ZenBook – Ultra Nyaman dengan Teknologi ErgoLift

ZenBook Series yang terdiri dari UX333, UX433 dan UX5333 ini emang manteb banget sih. Selain Ultra Tipis, Ultra Ringkas dan Ultra Tangguh, ZenBook Series ini juga Ultra Nyaman karena memiliki teknologi ErgoLift Desain. Teknologi ini mampu membuat bodi laptop terangkat dan membentuk sudut 3 derajat sehingga ergonomis dan nyaman untuk mengetik.

Tidak hanya itu saja, ASUS juga merancang full-size backlit keyboard untuk ZenBook series sehingga pengguna semakin nyaman dalam mengetik. Menggunakan key travel sejauh 1,4 milimeter setiap tombol pada jajaran laptop ZenBook terasa nyaman untuk ditekan. Ditambah dengan LED backlit, mengetik menggunakan laptop ini akan tetap nyaman walaupun dalam keadaan gelap. Jadi walaupun kita dikejar deadline mepet dan harus nge-draft postingan selama berjam-jam, dijamin bakal tetap nyaman deh. Manteb!


ASUS ZenBook - Ultra Aman dengan Face Recognition System

Sistem keamanan yang dimiliki oleh ASUS ZenBook UX333, UX433, UX533  sudah super canggih yaitu menggunakan Face Recognition (Sistem Pengenal Wajah) yang terintegrasi dengan Windows Hello. Jadi kan lebih praktis karena kita tidak perlu ribet menghafalkan PIN atau passwords *ujar seorang oknum yang sering terlupa dengan password yang dibuatnya sendiri, yaitu akoh hehehe*

Bahkan sistem pengenal wajah ini menggunakan kamera infra merah khusus yang dapat memindai wajah secara akurat. Jadi walaupun kita sedang jerawatan parah,  habis potong rambut, atau pakai aksesori seperti topi dan kacamata, kamera ZenBook akan tetap bisa mengenali kita. Wuidih, canggih bener yak!

ASUS ZenBook - Ultra Cepat dengan Konektivitas Lengkap

Sebagai blogger yang memiliki mobilitas tinggi, laptop yang dimiliki tentu saja harus dilengkapi dengan fitur konektivitas yang lengkap, kayak ASUS ZenBook gitu lah.

ASUS ZenBook mengandalkan dual-band wifi 802.11ac (2x2) untuk mendapatkan koneksi cepat dan stabil. Melengkapi konektivitas nirkabelnya, terdapat pula Bluetooth 5.0 yang bisa digunakan untuk menghubungkan berbagai perangkat eksternal.

Sementara konektivitas melalui kabel pada jajaran laptop ini disokong oleh serangkaian port mulai dari USB Type A dan Type C, HDMI, hingga combo-audio jack untuk kebutuhan data, audio dan video. Wah, beneran super lengkap yah!


Menyusuri Landmark Kota Bandung bersama ASUS ZenBook!

Setelah mendapatkan materi bergizi seputar ASUS ZenBook dari mbak Katerina dan mas Anjas, para blogger pun bersiap untuk berjalan-jalan seputar landmark kota Bandung. Untunglah setelah sebelumnya diguyur hujan lebat, cuaca Bandung sore itu menjadi lebih bersahabat dan berubah cerah. Cocok sekali untuk acara foto-foto bareng ASUS ZenBook hahaha.

Para blogger pun berlomba-lomba bergaya narsis dengan menggunakan ASUS ZenBook. Gue termasuk yang suka rada susah dan sering malu-malu untuk bergaya, apalagi ketika ditonton oleh banyak orang. Bawaannya suka jaim hahaha.




Setelah heboh berfoto, mulai terlihat wajah-wajah serius penuh konsentrasi yang menyerang para blogger. Kalau dilihat dari ekspresinya sih, jelas sekali wajah mikirin caption instagram hahaha. Blogger tuh kalau bikin caption mikirnya udah kayak bikin surat cinta.

Setelah berjalan-jalan dan berfoto menyusuri Titik Nol, Gedung Merdeka, Braga dan Alun-Alun kami kembali menuju Hotel Savoy Homan untuk shalat ashar. Sebagian terlihat beristirahat dan berselonjor, karena kelelahan setelah berjalan jauh.

Makan Malam dan Penutupan

Acara ASUS ZenBook Blogger Gathering ditutup dengan makan malam bersama di restaurant Hotel Savoy Homan. Kami menikmati menu makan malam yang beragam dihibur dengan alunan musik dari live band.

Sembari mengikuti alunan lagu dari live band, kuis pun dimulai. Tapi karena suasananya agak berisik, sehingga kuis pun dilakukan via group whatsapp. Mas Anjas akan memberikan pertanyaan, sementara kami bersiap mantengin group berusaha untuk menjawabnya secepat mungkin.

Tapi entah mungkin karena kelelahan campur kekenyangan, sebagian besar jawaban teman-teman *termasuk gue* menjadi rada kacau sekaligus kocak. Kita jadi cekikikan dan tertawa sendiri ketika membaca jawaban teman-teman yang terobsesi ingin menang kuis sehingga nekad menjawab walaupun sebenarnya gak tahu jawabannya hahaha.

Setelah itu, pemenang lomba foto instagram pun diumumkan. Walaupun gue gak menang, tapi ikutan senang melihat semangat dan antusiasme teman-teman blogger yang berfoto narsis bersama laptop ASUS ZenBook di sepanjang jalan.

Tidak terasa malam sudah semakin larut dan ada beberapa teman blogger yang rumahnya lumayan jauh bahkan di luar kota, akhirnya acara pun resmi ditutup.

ASUS ZenBook Blogger Gathering di kota Bandung berjalan lancar dan sukses. Terima kasih kepada ASUS, mbak Katerina dan mas Anjas karena memilih kota Bandung untuk menjajal kehebatan ZenBook. Semoga di lain kesempatan akan diselengarakan kembali event lain dari ASUS!

Menjajal Menu Special Combo di Tenno Ramen Paskal

$
0
0
Wah, gue tuh penggemar ramen kelas berat lho. DOYAN BANGET!

Mungkin karena adegan makan ramen hampir selalu ada di setiap drama korea yang gue tonton. Iya, gue memang secetek itu hahaha. Ramen instant yang ada di supermarket selalu gue jajal dalam berbagai rasa. Makanya gue selalu semangat kalau disuruh menjajal tempat makan ramen. Bawaannya bahagia!

Beberapa waktu yang lalu kebetulan gue bersama teman-teman blogger Bandung diundang untuk mencicipi Tenno Ramen yang lokasinya di Paskal Food Market Bandung, Jl. Pasir Kaliki no, 25-27 Bandung.


Selain di Paskal Food Market, untuk saat ini terdapat beberapa Outlet Tenno Ramen di Bandung yaitu di BTC Fashion Mall dan Festival Citilink.

Ternyata menu yang terdapat di Tenno Ramen sangat beragam dan bikin galau! Selain ramen, tersedia juga Udon, Rice Bowl dan Curry Rice. Tidak hanya itu saja, pilihan topping dan kuah atau soup base-nya pun bermacam-macam dan tampak menggiurkan.

Gue sempat labil dan bengong sejenak menatap menu. Butuh waktu lumayan lama bagi gue untuk memutuskan kuah dan topping mana yang akan dipesan. Cobak bayangkan gimana caranya gue harus memutuskan topping antara Chicken Katsu, Beef Teriyaki, Tori Karage dan Mapo Tofu? Hayoh pilih yang mana cobak?

Gue tuh kalau melihat menu yang variatif seperti itu, suka rada khilaf. Bawaannya sih pengen dipesen semua, tapi takut gak habis. Akhirnya janjian sama beberapa teman untuk memesan menu yang berbeda supaya bisa saling mencicip. AKU CERDAS!

Setelah berdiskusi dan berdebat panjang bersama teman-teman *MILIH MENU RAMEN UDAH KAYAK MILIH JODOH AJA SIH LABIL BENER! *akhirnya gue memutuskan untuk memesan Special Combo Ramen dengan kuah soyu. Sementara teman-teman yang lain gue paksa untuk memesan kuah yang berbeda supaya gue bisa mencicipi! *anaknya suka ngatur!*

Sembari menunggu pesanan datang, kami pun berbincang sembari berfoto-foto. Bukan blogger namanya kalo gak poto narsis hehehe. Tidak lama kemudian pesanan kami pun datang. Dan ternyata topping-nya disajikan secara terpisah. Tidak dicemplung ke kuah ramen. Wah, asyik sih jadi kan topping-nya bisa lebih crispy.


Porsi Tenno Ramen lumayan banyak dan bikin kenyang lah pokoknya. Harganya pun terjangkau mulai dari 21K – 36K, sesuai dengan topping yang kita pilih.

Menu ramen yang gue pilih adalah Combo Special Ramen sehingga topping yang didapatkan berupa kulit ayam yang endeus banget dan chicken katsu. Soup base atau kuah yang gue pilih adalah soyu, tapi gue sempat mencicip kuah punya teman-teman lain juga. Dan ternyata ramen kuah tomyum segar sekali. Bagi yang doyan pedas sih rekomen, walaupun gak terlalu pedas banget lah yah. 



Tenno Ramen ini mie-nya terasa lembut dan kenyal. Selain topping yang disajikan secara terpisah, juga ada irisan telur, sayuran dan daun bawang. Seger dan bikin nagih lah. Gue aja berawal dari sekadar nyicip, akhirnya malah ngabisin ramen punya temen-temen hahahaha 

Serunya makan bareng-bareng adalah kita bisa saling mencicipi menu teman-teman yang lain. Tips juga sih, sebaiknya kalau nongkrong ke Tenno Ramen beramai-ramai aja jadi bisa memesan menu yang beragam dan saling cicip hahaha.



#UninstallKhawatir Bareng Gojek untuk Para Ibu yang Mudah Cemas

$
0
0
Gue mulai menulis di blog ini sejak Kayla masih TK. Tak terasa waktu bagaikan terbang melayang tak terkendali dan sekarang Kayla udah mau lulus SMP aja lho! *umpetin uban, berendam anti-aging*
Beberapa waktu belakangan ini Kayla memang sedang sibuk sekali mengikuti les pemantapan sebagai salah satu bentuk persiapannya dalam menghadapi UNBK. Walaupun Kayla terlihat nyantai, tapi entah mengapa justru gue yang suka ribet sendiri hahaha.
Sebagai ibu-ibu setia sekaligus posesif tentu saja gue selalu siap sedia mengantar jemput Kayla ke tempat les dengan motor pink kesayangan gue dong. Lokasi les Kayla kebetulan di kawasan mall, jadi biasanya kalau gue terlambat menjemput, Kayla suka menyeberang dari tempat les dan nongkrong di mall.
Tapi jadwal les pemantapan Kayla yang kadang berubah-ubah membuat gue sedikit kalang kabut untuk menyesuaikan. Kayla juga sering sekali harus mengikuti Try Out yang lokasinya lumayan jauh. Terkadang gue sudah deal untuk hadir di sebuah event blog, tapi ternyata jadwal les atau Try Out Kayla berubah. Bahkan pernah suatu waktu, jadwal les Kayla bentrok dengan tunamen futsal Fathir. Nah lho.


Rasanya sih ingin membelah diri supaya bisa melakukan semuanya sekaligus. Tapi aku kan bukan amoeba hahaha.
Apabila mengikuti hasrat emak-emak posesif yang melingkupi hati, gue pengennya sih selalu mampu mengantar dan menjemput Kayla ke mana pun juga. Tapi sayang sekali gue gak sanggup. Gue mulai menyadari bahwa saat ini Kayla sudah semakin besar dan kegiatannya pun semakin padat. Gue harus ikhlas dan membiarkannya mandiri.
Sebenarnya sudah sejak lama, Kayla meminta gue untuk diizinkan pergi sendiri aja dengan menggunakan GOJEK, karena sudah banyak teman-teman Kayla yang pakai GOJEK juga. Bahkan terkadang mereka sering datang ke tempat les patungan dengan mengunakan GO-CAR. Akhirnya gue pun mengizinkan Kayla untuk meng-install GOJEK dan memberinya top-up GO-PAY seminggu sekali. Saat ini sih Kayla jadi lumayan sering pergi dan pulang les dengan menggunakan GOJEK .
Salah satu alasan utama mengapa gue udah gak terlalu parno lagi adalah karena saat ini udah ada fitur keamanan terbaru dari GOJEK yang sangat memahami kegalauan emak-emak posesip seperti gue sehingga gue bisa dengan lantang ngomong #UninstallKhawatir.
GOJEK tuh emang paling paham deh perasaan ibuk-ibuk mudah cemas yang setiap kali melepas kepergian anaknya tuh bawaannya selalu kepo dan pengen nanya-nanya terus saking khawatirnya. Makanya sekarang GOJEK berinovasi dan menciptakan Fitur Keamanan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan penggunan layanan GOJEK.
Tombol Darurat
Tombol Darurat ini akan membuat pelanggan berasa aman sih karena bisa digunakan sewaktu-waktu ketika sedang menghadapi keadaan darurat, misalnya kecelakaan atau pencurian. Tombol panggil bantuan darurat ini akan terhubung ke Unit Darurat GOJEKyang siap melayani 24/7. Walaupun demikian, semoga saja ya fitur ini nggak berguna buat kalian ya!
Untuk saat ini Tombol Darurat sudah bisa diakses customer GO-CAR di seluruh Indonesia lho. Semoga aja bisa segera diakses untuk para pelanggan GO-RIDE juga yah. Tapi semoga kita gak akan pernah pake fitur ini yah dan selalu aman di perjalanan.



Bagikan Perjalanan
Fitur inovatif Bagikan Perjalanan dari GOJEK  ini bisa memudahkan kita supaya gak perlu kebanyakan kepo dan nanya-nanya trus sehingga dicap cerewet sama anak kita lho hahaha. Sebelum gue mulai kepo, Kayla bisa dengan mudah membagikan lokasi dia sekarang melalui fitur ini.
Fitur ini memungkinkan kita untuk membagikan tautan kepada keluarga atau kerabat melalui Whatsapp, Line, SMS atau aplikasi pesan lainnya. Tautan informasi yang diberikan adalah : titik pick up dan drop off, informasi pengendara secara detail  (nama, nomor & jenis kendaraan serta nomor pemesanan), hingga live location.


Driver Jempolan
Driver tuh sejatinya merupakan cerminan dari GOJEK. Oleh karena itu, GOJEK selalu berusaha untuk mempersiapkan para driver dengan berbagai cara agar bisa menjadi lebih baik.
Saat ini GOJEK tentu saja melakukan proses rekrutmen yang ketat untuk menyeleksi driver pilihan. GOJEK juga menyediakan modul pelatihan bagi setiap driver yang berisi informasi mengenai cara menggunakan aplikasi pengarah jalan, cara merawat kondisi kendaraan, patuh pada peraturan lalu lintas dan cara memberikan pelayanan yang terbaik. Mantab nih GOJEK!
GOJEK juga bekerja sama dengan Rifat Drive Labs, untuk menyelenggarakan pelatihan bagi para driver. Program ini diinisiasikan oleh Duta Keselamatan Berkendara, Rifat Sungkar. Dalam waktu 4 tahun terakhir, lebih dari 300 ribu mitra pengendara GOJEK di 20 kota di Indonesia sudah bergabung dalam program ini. Keren banget nih emang RDL GOJEK (Rifat Drive Labs)!
Saat ini program tersebut masih berjalan dan setiap bulannya diikuti sekitar 10 ribu driver. Pada dasarnya program ini memberikan edukasi mengenai berbagai hal seperti : pengetahuan tentang tanggung jawab, kesabaran dan empati, defensive riding, keselamatan berkendara, pre trip inspection dan sesi praktek. Wah, berfaedah sekali yah.

Masih banyak lagi sih pelatihan dan workshop yang diselenggarakan oleh GOJEK demi kemajuan para driver seperti #TrikNgetrip, yaitu sebuah program edukasi yang menyampaikan pesan dengan cara menyenangkan, untuk para mitra driver dalam memberikan pelayanan terbaik dan tips dalam berkendara serta perjalanan.

Tak hanya itu, GOJEK juga menyelenggarakan serangkaian workshop dalam upaya meningkatkan keterampilan mitra driver melalui Bengkel Belajar Mitra. Program rutin ini diselenggarakan di berbagai kota di Indonesia dengan menggandeng para profesional di bidangnya masing-masing untuk memberi pembekalan kepada driver GOJEK dalam meningkatkan layanan dan mengasah pengetahuan di bidang lainnya.
Saat ini pun demi memberikan motivasi bagi para driver, GOJEK turut memberikan apresiasi dalam bentuk penghargaan bernama Driver Jempolan, untuk para mitra driver yang telah memberikan layanan prima dan memiliki kontribusi lebih di masyarakat. Para Driver Jempolan diberikan pin Driver Jempolan sebagai seimbol penghargaan tersebut.
Asuransi GO-RIDE
Asuransi untuk para penumpang merupakan bentuk nyata GOJEK dalam memberikan rasa aman dan nyaman bahwa penumpang terlindungi dalam perjalanannya, misalnya dari kecelakaan dan pencurian.
Untuk itu, asuransi penumpang GO-RIDE akan otomatis aktif, berlaku di seluruh Indonesia dari waktu penjemputan hingga sampai ke tujuan. Jika terjadi kecelakaan atau pencurian saat di perjalanan, maka kita bisa memanfaatkan perlindungan asuransi ini. Saat ini GOJEK telah bekerja sama dengan platform asuransi digital.
Makanya sekarang sih gue udah #UninstallKhawatir dan berasanya tenang banget mengizinkan Kayla kemana-mana naik GOJEK. Udah gak perlu kepo-kepo dan banyak nanya, kalau Kayla masih dalam perjalanan dan belum pulang.

Kalau mau berasa tenang dan #UninstallKhawatir seperti gue, gampang banget sih. Caranya kita tinggal update aplikasi GOJEK ke versi terbaru aja, karena fitur Bagikan Perjalanan, dan Tombol Darurat baru bisa diakses setelah app version-nya di-update. Gampang kan?
Yuk kita #UninstallKhawatir dan udah waktunya pake GOJEK!

Asyiknya Menjelajah Wisata Seru di Batu - Malang!

$
0
0
Wah, gimana nih mudiknya? Libur lebaran sudah berakhir dan pastinya menyisakan kelelahan dan biasanya sih kehampaan *dibaca : kekosongan* di ATM kita hehehe. Hayo lah ngaku aja!

Tapi gak apa-apa lah, walaupun mudik itu melelahkan dan menghabiskan sebagian besar budget THR tapi yang penting kan hati senang bisa ketemuan sanak keluarga di kampung halaman. Ya kan? Kan? Kan? Iya-in aja sih.

Sekarang sudah waktunya kembali ke rutinitas sehari-hari dan balik lagi menabung lah. Menabung emang buat apaan sik? Ya cencu saja buat rencana liburan akhir tahun lah. Kan kudu direncanain dan disusun budgetnya dari sekarang dong, biar gak kebablasan kalo mendadak.

mohon maaf lahir batin yah semuanya!
Sempat berdiskusi sama Abah, Kayla dan Fathir pengennya sih akhir tahun ini kita jalan-jalan ke tempat wisata yang bikin syeger jiwa raga gitu deh. Agak bosen main di kota yang banyak mall-nya. Akhirnya setelah browsing dan debat sana-sini kita memutuskan untuk jalan-jalan ke Batu, Malang aja akhir tahun ini.

Untuk tempat menginap selama di Malang sih udah pasti gue bakal melipir ke pegipegi aja, soalnya lengkap bener sih. Pilihan akomodasi baik hotel di Batu Malangatau villa di Batu Malang pun sangat variatif. Jadi bisa disesuaikan dengan budget yang kita miliki. Selain informasi dan foto tentang fasilitas yang dimiliki hotel tersebut, terdapat juga testimony yang dituliskan oleh pengunjung yang pernah menginap di sana lho. Tuh kan jadi berasa lebih tentram deh milih-milih hotelnya.

Asyiknya pakai Pegipegi

Setelah urusan akomodasi beres, gue pun mulai milih-milih tempat mana yang bakalan asyik untuk dikunjungi selama di Batu, Malang.

Taman Rekreasi Selecta

Sepertinya Taman Rekreasi Selecta merupakan salah satu tempat wisata di Batu - Malang yang tidak boleh kita lewatkan deh. Tentu saja suasana sejuk dan pemandangan indah yang akan membuat pengunjung betah berlama-lama nongkrong di sana. Bisa menenangkan hati dan pikiran sekalian foto-foto juga buat pajang di instagram hahaha.

Lokasi Taman Rekreasi Selecta terdapat di Desa Tulungrejo, Kota Wisata Batu. Menurut sejarahnya, taman rekreasi ini dibangun oleh warga Belanda untuk dijadikan tempat peristirahatan. Walaupun memiliki sejarah panjang tapi untunglah taman tersebut masih terkelola dengan baik.

sumber : www.dakatour.com
Tiket masuk ke area Taman Rekreasi Selecta sekitar 25 – 30 ribu saja, wah murah meriah yah. Kalaupun gue masuk sekeluarga, gak nyampe 150 ribu deh.  Dengan harga tersebut selain bisa menikmati pemandangan indah kita juga mendapatkan akses untuk fasilitas kolam renang, taman air dan water boom. Untuk permainan lain seperti flying fox, menunggang kuda dan perahu akan dikenakan biaya tambahan.

Air Terjun Coban Rondo

Seperti yang kita tahu bahwa Kota Batu Malang selain memiliki udara dingin nan sejuk juga menyajikan keindahan alam yang memesona, salah satu di antaranya adalah Air Terjun Coban Rondo. Kawasan wisata ini memiliki panorama eksotis air terjun dan tebing hijau indah yang dapat menyegarkan pengunjungnya.

Air Terjun Coban Rondo yang berada di kecamatan Pujon ini berada di atas ketinggingan 1.135 meter di atas permukaan laut dan letaknya di sekitar lereng Gunung Kawi. Menurut mitos yang beredar ternyata kawasan wisata ini memiliki cerita legenda tersendiri.

sumber : www.tabloidwisata.com
Rondo yang dalam bahasa Jawa berarti janda berasal dari kisah asmara pasangan pengantin baru yang hidup di kawasan ini. Sang suami tewas akibat perkelahian untuk melindungi istrinya sehingga sang istri pun menjadi janda. Wah jadi sedih gini sih ketika mengetahui kisah tragisnya!

Harga tiket masuk ke kawasan ini sekitar 30 ribu rupiah saja. Selain bisa menikmati keindahan air terjun, ternyata ada area untuk camping juga lho. Pengunjung juga bisa mencoba jalur trekking yang sudah disediakan oleh pengelola. Wah lengkap juga yah, jadi gak sabar nih!

Eco Green Park Batu Malang

Wah baru tahu nih bahwa ternyata di Malang juga ada Eco-Park lho. Harus banget dikunjungin ini mah! Apalagi konsep dari Eco Green Park  ini adalah Fun and Study Jungle Adventure. Cucok banget deh kalau mau bawa anak-anak main ke sana. Pasti deh bakal kesenengan.

sumber : www.nahwatravel.co.id
Di Eco Green Park tersebut, disediakan wahana permainan yang bertema lingkungan serta melibatkan dunia binatang. Si wahana Eco Science Centre, pengunjung bisa belajar tentang asal usul bumi, bencana alam, kerusakan lingkungan, gunung berapi, tambang batu bara dan masih banyak lagi. Terdapat juga simulator gempa dan simulator angin yang bisa kita coba sendiri. Anak-anak pasti bakalan suka sekali diajak ke sana. Mamanya anak-anak juga sih hehehe.

Sedangkan di Wahana Jungle Adventure, para pengunjung akan diajak untuk berpetualang di hutan buatan di taman wisata ini. Kita akan berkeliling menggunakan kereta tak beratap. Terdapat juga Bioskop 3 Dimensi yang menayangkan aksi Hanoman dalam memberantas kejahatan.

Wah, udah gak sabar nih pengen segera akhir tahun supaya bisa segera liburan, cus  berangkat ke Batu Malang. Harus makin giat menabung dan jangan kebanyakan belanja gak jelas deh. Eh, kalau ada yang ada usulan tempat wisata asyik buat dikunjungin di Batu Malang, boleh juga share di kolom komen yah.

Promo Serbu dari Bolu Susu Lembang

$
0
0

Bandung tuh udah kayak surga makanan. Kalo ngebahas soal makanan mah orang Bandung selalu saja kreatif dan mampu menciptakan berbagai cemilan yang menggugah hasrat.

Walaupun berbagai jenis makanan mulai menyerbu kota Bandung, tapi jajanan klasik yang selalu digemari oleh berbagai kalangan dan tak lekang oleh waktu adalah bolu. Termasuk gue sih. Terutama gue tepatnya hehe. Tapi emang beneran sih mulai dari orang tua sampai anak-anak pasti deh pada doyan ngemil bolu. Iya kan? Kan? 


Saat ini sih Bolu Susu Lembang merupakan salah satu cemilan yang super nge-heits di kota Bandung lho. Walaupun baru berdiri sekitar 2 tahun, yaitu sejak tahun 2017 tapi Bolu Susu Lembang terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan. Selama ini Bolu Susu Lembang punya 3 varian yaitu : Original Susu, Vanila, Coklat.

Gue sih paling doyan rasa original karena selain bolunya empuk, susunya pun terasa banget. Semua varian dikasih taburan keju di bagian atas tapi gak enek sama sekali. Apalagi kalo Bolu Susu Lembang-nya udah dimasukin ke kulkas semaleman, trus paginya dicemil buat sarapan. Enaaaak! 


O ya, saran penyimpanan untuk Bolu Susu Lembang : sebaiknya sih hindari suhu panas dan sinar matahari langsung, apabila simpan di kulkas kuat sampai 7 hari dan untuk suhu ruang kuat sampai 3 hari yah. 

Saat ini ternyata Bolu Susu Lembang punya varian baru yaitu Rasa Colenak. Rasa barunya cukup unik dan khas Bandung banget sih. Pengen nyobain nih! Pastinya juga akan cocok untuk dijadikan oleh-oleh kalo lagi berkunjung ke Bandung.


Kebetulan beberapa waktu yang lalu gue berkunjung ke store baru Bolu Susu Lembang yang lokasinya di Jl. Riau 57 Bandung. Selain tempatnya cozy dan nyaman bener, lokasinya juga sangat strategis karena di pinggir jalan dan di kawasan tempat belanja. Mau naik transportasi online bisa, mau naik angkot pun gampang bener banyak yang lewat. Sekarang mah para wisatawan yang lagi belanja-belenji di factory outlet kawasan jalan Riau, udah gak perlu ribet lagi kalau mau nyari oleh-oleh deh.

Ternyata selain di Jl. Riau, Bolu Susu Lembang juga membuka store baru di beberapa lokasi lain yang sangat strategis. Tempat nongkrongnya orang Bandung banget lah. Catet lokasinya yah :

Bolu Susu Lembang Riau
Jl. RE Martadinata No. 57, Citarum,
Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung,
Jawa Barat 40115
0811-1500-146
Bolu Susu Lembang Dago
Jl. Ir. H. Juanda No. 116, dago,
Kecamatan Coblong, Kota Bandung,
Jawa Barat 40132
0811-1500-146
Bolu Susu Lembang Cihampelas
Jl. Cihampelas No. 153 - 159,
Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung,
Jawa Barat 40131
0811-1500-146

Dalam rangka pembukaan toko barunya, Bolu Susu Lembang saat ini lagi ngadain Promo Serbu lho yaitu Harga Serba Rp. 30.000.- untuk semua varian Bolu Susu Lembang. Wah lumayan banget tuh! Catet dulu nih syarat dan ketentuannya :

  1. Promo Serbu Serba Rp. 30.000.- berlaku setiap pembelian minimal 3 boks Bolu Susu Lembang varian apa saja dan berlaku kelipatan.
  2. Promo berlaku 29 Juni - 7 Juli 2019
  3. Ikuti promonya dengan cara follow instagram @bolulembang dan like postingan promo tersebut lalu mention 5 temanmu
  4. Promo berlaku di seluruh store Bolu Susu Lembang (kecuali Store Bandara Husein Sastranegara, Stasiun Bandung Pintu Utara dan Store Mitra Usaha)
  5. Promo tidak berlaku untuk pembelian melalui pesan-antar (Gojek, Grab dan lainnya)
Harus segera diserbu sih Promo Serbunya, sebelum kehabisan! 




Keseruan di Acara Senka Roadshow Bandung

$
0
0

Semakin bertambahnya usia, gue mulai lebih concern dengan kesehatan kulit wajah.

Gue sendiri sejujurnya tidak terlalu suka dandan yang terlalu menor atau full make up banget kecuali memang ada acara khusus. Untuk wanita seusia gue kalo dandan yang terlalu heboh, perasaan malah suka jadi kelihatan kayak tante-tante banget. Padahal mah kan emang udah jadi tante-tante juga sih, tapi teuteup aja maksa pengennya kelihatan kayak  teteh-teteh hehehe*gedubrag*

Tante yang ini udah punya anak SMA tapi masih pengen dipanggil teteh hehehe.
Berhubung selama ini gue gak terlalu sering pake make up, alhasil gue jadi sering abai dalam membersihkan muka. Selama ini sih karena kegiatan sehari-harinya  cuma anter-jemput anak ke sekolah, biasanya gue cuma pake pelembab dan bedak tabur aja. Paling tambahin lipstick tipis biar gak kelihatan pucat banget kayak orang sakit.

Sekali-sekali kalau ada event untuk hadir di acara blog, barulah gue rada dandan sedikit. Biar gak kayak emak-emak tertindas banget lah yah hehehe. Itu pun biasanya cukup pake BB Cream aja, gak pernah pake foundation soalnya suka berasa menor bener. Pokoknya konsep gue natural make up gitu lah yah.

Mungkin karena berasa jarang dandan yang bener-bener dandan banget, selama ini gue mencuci mukanya rada ngasal. Pokoknya mah kalo mau tidur cuci muka. Tapi gak pernah bener-bener diperhatikan apakah beneran bersih atau masih ada kotoran yang nyangkut di pori-pori. Makanya komedo gue numpuk terus nih muahahahaha. Kadang-kadang kalo lagi bercermin suka ngebatin dan berbisik kepada diri sendiri mengapakah kulit muka gue kok kusam dan butek banget kayak masa depanku bersama Cha Eun Woo ehe ehe.


Untunglah beberapa waktu yang lalu gue diundang oleh Senka Indonesia untuk hadir di Acara Senka Road Show Bandung yang bertempat di Kafe Mokka Pasir Kaliki Bandung. Acaranya super berfaedah dan gue berasa dapat banyak ilmu seputar per-double-cleansing-an yang selama ini sering gue abaikan. Justru kulit wajah yang bersih terawat itu merupakan koentji agar bisa terlihat cantik alami. Sesuai bener deh sama konsep yang diusung  Senka yaitu Suppin yang berarti ‘cantik alami’.

Tentang Senka

Diluncurkan oleh Shiseido Group pada tahun 2002, produk Senka memang sudah menjadi pembersih wajah favorite di Jepang dan telah menjadi brand facial foam no. 1 di Asia selama 10 tahun. Saat ini yang menjadi produk andalan Senka adalah facial foam (Perfect White Clay & Perfect Whip) dan makeup cleanser (All Clear Water, All Clear Oil dan All Clear Oil Whip)

Senka Road Show Bandung

Acara yang berlangsung seru dan meriah tersebut dihadiri olah para beauty blogger Bandung yang super ketje. Apalagi hadir juga Brand Ambassador Senka yaitu Yuki Kato yang terlihat sangat glowing dan kinclong. Ia pertama kali mengenal produk Senka ketika sedang tinggal di jepang. Dan keterusan betah pake produk Senka sampai saat ini. Ia pun menceritakan pengalamannya yang walaupun gemar melakukan aktifitas di luar rumah, tapi kulit muka tetap terjaga karena rajin menggunakan produk Senka.


Dalam acara Senka Roadshow Bandung kita juga diajakin seru-seruan untuk foam challenge. Dengan menggunakan Senka Perfect Whip, kita berlomba-lomba membuat foam/busa sebesar-besarnya. Meja gue rusuh banget karena busa dari Senka Perfect Whip beneran melimpah ruah sampai harus dioper-operin busanya ke teman satu team supaya makin besar hahaha.

Mbak Fanny dari Senka Indonesia juga menjelaskan tentang betapa pentingnya double cleansing. Walaupun kita jarang pakai makeup, tapi doule cleansing itu teteup wajib hukumnya. Double cleansing selain berfungsi untuk mengangkat kotoran seperti minyak, keringat, bakteri dan sel kulit mati tapi juga dapat membantu sel kulit untuk beregenerasi dan membuat kulit muka jadi lebih cerah dan sehat. Okeh fain, mulai saat ini double cleansing akan menjadi jalan hidupku hehehe.


Ketika pulang ke rumah kita pun dibekelin goodie bag yang isinya berbagai produk Senka yang bisa kita cobain. udah gak sabar banget deh pengen nyobak Senka Perfect Whip dengan foam yang berlimpah.

Senka Perfect Whip

Akhirnya berhasil juga nyoba cuci muka dengan Senka Perfect Whip dan suka banget! Dengan kemasan berbentuk tube berwana biru muda Senka Perfect Whip terlihat praktis dan kokoh. Cucok juga untuk dibawa travelling karena tutupnya berbentuk flip, jadi gak perlu takut isinya tumpah dan beleberan di pouch kosmetik kita.

Senka Perfect Whip diformulasikan dengan formula unik yaitu :
Double Hyaluronic Acid yang dapat menjaga kelembaban kulit
Aqua in Pool yang membuatnya 30% lebih lembab dibandingkan pelembab lain
White Cocoon Essence yang mengandung collagen dan bermanfaat untuk mencerahkan dan melembutkan kulit.


Tapi emang beneran sih ketika pertama kali mencoba Senka Perfect Whip, kulit wajah langsung terasa kenyal dan seger. Biasanya kalau habis cuci muka, wajah terasa kesat dan kaku, kayak ketarik gitu. Tapi kalau pake Senka gak berasa gitu sama sekali lho. Apalagi foam yang dihasilkan oleh Senka Perfect Whip juga besar dan lembut, efektif membersihkan kotoran hingga ke pori-pori wajah. Membuat kulit terasa lembab dan halus dengan aroma bunga yang segar. Wanginya itu beneran bikin betah lho. Cuci muka jadinya berasa me-time deh, karena menikmati banget dan pengen berlama-lama.

Berhubung foam yang dihasilkan oleh Senka Perfect Whip beneran melimpah ruah, gue sarankan sih untuk pemakaian cukup sedikit aja. Tuangkan sekitar 2 cm di telapak tangan, kemudian usapkan hingga foamnya muncul, barulah usapkan ke wajah. Jangan lupa sebelumnya  wajah dan telapak tangannya dikasih air dulu lho yah.


Sampai saat ini sih gue udah pake Senka Perfect Whip sekitar seminggu dan berasanya cocok banget. Nanti mau nyobak produk yang lain juga ada Senka Perfect White Clay dan juga Senka All Clear Water yang bisa dipakai sebagai first cleanse.

Seneng banget deh bisa ikutan event Senka Road Show Bandung karena berasanya khasanah per-skincare-an menjadi bertambah luas. Selama ini sepertinya gue terlalu fokus sama anti aging, pelembab dan serum-seruman, sampai-sampai kelupaan dan abai dengan yang namanya double cleansing. 

Padahal justru double cleansing ternyata merupakan pondasi banget nih, untuk menuju kulit wajah yang cerah dan sehat. Gimana mungkin berbagai macam serum dan essence yang kita pakai bisa berfungsi maksimal kalo kulit kita gak bersih. Ya kan? Kan? Kan?

Hayo lho, elo ada yang seperti gue juga gak nih? Rajin beli serum dan berbagai essence anti aging, tapi suka males bersihin muka karena berasanya jarang pake make up? Yuks kita mulai double cleansing supaya kulit wajah bisa semakin kinclong dan glowing!

credit : www.raisahakim.com

Acer Day 2019 di Bandung

$
0
0
Kebeneran banget pas lagi nabung buat rencana beli laptop, tiba-tiba aja dapet undangan untuk hadir di acara Acer Day 2019 yang keren abis!

Acer Day 2019 yang dilaksanakan pada tanggal 17 Juli 2019 diadakan di Hotel De Paviljoen Bandung. Dihadiri oleh rekan media dan blogger, acara yang diawali dengan makan siang tersebut berjalan cukup lancar. Setelah menyantap hidangan yang disediakan, para peserta dipersilakan untuk melihat-lihat Laptop Acer dengan berbagai model yang terpajang di Meeting Room Kapulaga.


Gue pun berkeliling sembari mupeng melihat berbagai laptop Acer yang terpampang nyata di setiap sudut ruangan.  Di acara tersebut juga Acer menggebrak kota Bandung dengan berbagai penawaran menggiurkan. Selain bisa memiliki laptop Acer idaman, kita juga berkesempatan memenangkan trip ke Korea dan ribuan hadiah sensasional lainnya. Waduh, asyik sekali kalo bisa sampai beneran ke Korea ketemu bebeb Cha Eun Woo sambil menenteng laptop Acer!



Acer Point Reward dari Acer ini emang manteb banget lah, selain 2 paket wisata ke Korea, ada juga 20 laptop tipis Swift 3 Acer day Edition, 200 Predator gaming headset dan 2000 Nitro backpack! Untuk setiap pembelian laptop selama periode Acer Day yaitu 18 Juli – 30 September 2019, pembeli juga akan mendapatkan garansi resmi selama 3 tahun lho. Wah, jadi makin tergiur dan tergetar hati akutu!

Dalam roadshow Acer Day tahun 2019, Acer juga untuk pertama kalinya memperkenalkan lini untuk para creator yaitu ConceptD series, laptop gaming Nitro 7 dan laptop ultra tipis Swift 7. Keren! Untuk para budak cashback dan pemburu promo tydack perlu resah gelisah, karena Acer juga pengertian banget sih.


Di Acer Day 2019 ada laptop tipis Swift 3 yang ditawarkan dengan harga mulai 6 jutaan dengan cashback hingga setengah juta rupiah. Buat yang suka nge-game boleh banget lirik laptop gaming Nitro 5 dengan harga mulai dari 11 jutaan dengan cashback hingga satu juta rupiah, ditambah lagi dikasih gratisan Nitro Gaming Mouse! Duh, di ulang tahun Acer yang ke 20 ini Acer memang memberikan apresiasi penuh kepada pelanggan setianya.

Tapi yang bikin ngiler dan membuat gue ingin memiliki sih ConceptD series dari Acer lah. Karena ConceptD beneran menghadirkan kekuatan dan kinerja yang dibutuhkan oleh kalangan kreatif. Dilengkapi pula dengan akurasi warna yang lebih tinggi. Cucok tuh buat yang suke nge-desain.

Acer memang berkomitmen untuk memberi energi baru dengan cara menyendiakan inovasi tanpa batas dengan teknologi tercanggih dan terdepan untuk para profesional, pelajar dan gamers. Hal ini dibuktikan dengan diraihnya beberapa award bergengsi oleh Acer secara berturut-turut. Acer berhasil meraih Top Brand Award selama 12 tahun berturut-turut dan Indonesia Customer Service Award (ICSA) selam 11 tahun berturut-turut. Mantab.

Gue sih udah ngincer banget Swift 3 laptop Acer yang tipis dan stylish. Mana kalau beli di periode 18 Juli - 30 September bakalan dapet cashback pulak. Kan lumayan banget tuh (aku sudah diperbudak oleh cashback) Wah, harus lebih semangat lagi nih nabungnya. Kalo elo ngincer yang mana nih? Yuk, buruan mumpung lagi ada cashback!




Sensor Mandiri Sebagai Filter di Era Digital

$
0
0
Sedari dulu gue tuh emang udah hobi banget nonton film.

Hobi nonton gue tuh udah level yang sering banget kelayapan SENDIRIAN di bioskop buat nonton marathon beberapa film sekaligus. Anak-anak biasanya gue tinggal buat dijagain ama Abah hahaha. Iya, sampai segitunya demi bisa nonton ke bioskop.


Kenapa sendirian? Karena Abah tuh kalo diajak nonton ke bioskop bawaannya tidur melulu. Ini serius, menurut Abah bioskop itu tempat yang terlalu sejuk dan nyaman buat dipake nonton, enaknya dipake tidur. Sakit hati banget gue ama opini Abah tersebut, sehingga gue udah gak sudi lagi nonton ke bioskop bareng Abah hahaha.

Beberapa kali mau nonton bareng temen, tapi biasanya sih berakhir kecewa karena hanya wacana belaka. Ujung-ujungnya mah batal. Sering banget nih kejadian. Udah diniatin buat nonton film tertentu, rencana aja terus sampai filmnya akhirnya turun dan gak tayang lagi. Kesel banget lah. Akhirnya gue pun memilih untuk nonton sendirian aja.

Menurut gue sih, Intinya emang gak mudah buat nyari temen yang bener-bener suka nonton dan beneran konsisten kalo diajak janjian buat nonton. Makanya gue bahagiaaaa banget ketika pada akhirnya bisa bergabung di Komunitas Forum Film Bandung dan bertemu sama temen-temen yang sama-sama hobi nonton.


Setelah selesai menonton, biasanya sih kita berdiskusi ngebahas film tersebut sembari nongkrong ngopi atau makan di resto atau café yang lagi ada cashback-nya hahaha. Yeay, aku tydack terlunta-lunta nonton sendirian lagi!

Diskusi seputar film bersama temen-temen FFB juga selalu menarik, karena kita gak selalu sependapat. Setelah selesai menonton, reaksinya selalu berbeda-beda. Ada yang berasa mellow sembari berderai air mata, ada yang berasanya biasa aja, ada juga yang berasa terinspirasi, pokoknya seru deh. Gue sih berasanya selalu dapet insight baru dan perspektif yang berbeda setelah selesai berdiskusi.

Lembaga Sensor Film - Sosialisasi Permendikbud no. 14 Thn 2019

Hal lain yang bikin gue bersemangat gabung di Komunitas Forum Film Bandung adalah karena kita juga sering dilibatkan di event-event perfilman yang sedang berlangsung. Beberapa waktu yang lalu gue hadir di acara Sosialisasi Permendikmud Nomor 14 Tahun 2019 tentang Pedoman dan Kriteria Penyensoran Penggolongan Usia Penonton dan Penarikan Film dan Iklan Film dari Peredaran.

Acara yang diselenggarakan pada tanggal 27 Juli 2019 tersebut berlangsung di Ruang Majapahit Hotel Aston Bandung. Para nara sumber yang hadir benar-benar menguasai bidangnya dan memperluas wawasan sekali yaitu :

Drg. Rommy Fibri Hardianto - Anggota Komisi Bidang Hukum dan Advokasi LSF
Narwanto, S.H - Biro Hukum & Organisasi Kemendikbud RI
Prof. Zaitunah Subhan - Ketua Komisi II Bidang Hukum dan Advokasi LSF

Acara tersebut dipandu oleh Raja Lubis sebagai MC dan Eddy D Iskandar (Penulis Novel & Skenario, Ketua Umum Forum Film Bandung) sebagai moderator.


Pentingnya Membentuk Sensor Mandiri

Hal menarik yang patut digarisbawahi dari acara tersebut adalah bagaimana kita sebagai orang tua harus mampu membentuk sensor mandiri bagi anak kita. Gak bisa terus-terusan mengandalkan pemerintah atau lingkungan sekitar. Harus dari orang tua dong.

Sensor mandiri adalah perilaku secara sadar dalam memilah dan memilih tontonan. Hal tersebut perlu diperhatikan karena di era digital seperti sekarang ini kita dapat menonton film APA SAJA dan KAPAN SAJA. Berkat teknologi kita bahkan bisa menonton film DI MANA SAJA dan dengan SIAPA SAJA.

Dalam hal ini bimbingan orang tua memang memiliki peran penting dalam bentuk sensor mandiri pada anak. Bagaimana sih caranya memilah dan memilih tontonan yang sesuai?


Cara Membentuk Sensor Mandiri

Mulailah untuk mempertanyakan beberapa hal sebelum menonton. Film tersebut untuk usia berapa? Film tentang apa? Bagaimanakah gambar, adegan, dialog dan suara dalam film? Adakah hikmah yang dapat diambil dari film tersebut?

Anak juga harus dikenalkan norma sedini mungkin sehingga dapat dibimbing dalam bertindak sesuai dengan aturan dalam bermasyarakat. Norma juga bertindak sebagai pedoman untuk terhindar dari pengaruh negatif yang tersebar di berbagai konten. Sensor mandiri juga dapat dijadikan sarana untuk membentuk tangggung jawab anak terhadap dirinya sendiri.

Dan yang paling penting adalah anak juga perlu diajarkan untuk membedakan antara dunia maya yang ada di layar kaca dengan kehidupan nyata yang dijalaninya. Pastinya setiap anak memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Dengan segala kemudahan akses untuk mendapat informasi via online, orang tua harus bisa memberikan batasan yang tepat sesuai dengan usia anak.

Apalagi zaman sekarang banyak sekali youtuber-youtuber dengan konten caper yang niatnya emang murni hanya untuk mendulang adsens doang dan gak peduli sama efeknya buat penonton. Sebagai orang tua, jelas kita gak bisa mengendalikan konten mereka. Anak kitalah yang harus diajarkan untuk memilih tontonan.


Sensor Mandiri Berawal dari Rumah

Gue masih teringat ketika zaman Kayla masih TK, sedang marak beredar sinetron gerombolan anak SMA kecentilan yang suka bully-bully gitu lah. Dan emang beneran sih hampir semua temen Kayla di komplek rumah pada nonton sinetron itu, cuma Kayla aja yang gak nonton karena gak dibolehin mamanya hahaha. Awalnya kasihan sih melihat Kayla merasa tersisih ketika temen-temennya pada ngebahas sinetron itu. Tapi gue berusaha untuk tegas. Anak TK mah nontonnya Dunia Elmo atau Jalan Sesama aja.

Kayla baru gue izinkan untuk nonton sinetron ketika udah masuk SMP, itu pun biasanya cuma FTV doang dan nontonnya bareng ama gue. Biasanya sih, sepanjang nonton dia ngomel atau nyela adegan-adegan  yang sedang ditayangkan sih hahaha. Tapi tetep ditonton juga! Ya biarin lah, yang penting dia udah mulai kritis dan paham bahwa yang dia tonton itu kebanyakan hanya fiktif belaka.


Untuk Fathir zamannya sudah berbeda dengan Kayla karena mulai mainan youtube. Kontrolnya harus lebih ketat. Jam nge-youtube dan main game tentu saja dibatasi. Saat ini banyak youtuber gaming yang ngebahas game tertentu dan membuat Fathir tergoda. Sampai saat ini Fathir masih berdebat ama Abah mengapa dia belum diizinkan main game tertentu seperti Free Fire, Mobile Legend dan PUBG sedangkan teman-temannya pada main semua. 

Untuk urusan game memang didelegasikan kepada Abah untuk menyeleksi karena gue kurang paham. Walaupun anaknya sudah merengek, membujuk dan merayu tapi gue dan Abah masih tetap tak bergeming dan belum kasih izin sih.

Memang semuanya berawal dari rumah yah. Semoga anak-anak kita kelak bisa kuat dan gagah berani menghadapi kerasnya dunia di luar sana. Ayok para orang tua mari kita sama-sama melakukan Sensor Mandiri sebaga filter di era digital!


BFF Run 2019 - Lari Cantik Bersama Sociolla

$
0
0

Sekitar setahun yang lalu gue mengikuti sebuah event kesehatan dan mendapat kesempatan untuk cek darah. Setelah mendapat hasilnya, langsung galau karena ternyata ada beberapa hal yang membuat khawatir. Sejak saat itu gue pun bertekad untuk hidup lebih sehat dan mulai berolahraga.

Kebetulan saat itu baru saja dibangun jogging track di komplek perumahan yang gue tempati, sehingga gue memutuskan untuk mulai lari pagi. Dengan penuh ambisi gue pun membuat target untuk lari 30 menit sehari, agar baik untuk kardiovaskular.

Gue pun mulai berlari mengelilingi lapangan, tapi yang terjadi kemudian :
Putaran pertama : kehabisan nafas
Putaran kedua : kaki mau copot
Putaran ketiga : mata berkunang-kunang
Putaran ke empat : mulai berhalusinasi. AKU SIAPA? MENGAPA AKU TERLAHIR DI DUNIA INI?
Kemudian menyerah! AKU LEMAH!  hahahaha.


Ternyata kalau mau olahraga lari dengan baik dan benar tuh bukan begitu caranya. Gak boleh ambisius dan langsung ditarget seperti itu. Bertahap aja. Sebagai pemula akhirnya gue mengawali dengan lari cukup 5 menit saja, tapi konstan dan dilakukan setiap hari. Kemudian secara perlahan ditingkatkan baik dari segi jarak maupun durasinya.

Akhirnya setelah sekitar 3 bulan, gue berhasil bisa lari tanpa berhenti selama 30 menit. Penyemangat gue adalah playlist lagu yang gue dengarkan sembari berlari. Setiap kali berasa lelah banget dan udah pengen menyerah, gue menyemangati diri sendiri dengan cara, berhentinya habis lagu ini deh. Gitu aja terus sampai alarm 30 menit gue akhirnya berbunyi hahahaha. *anaknya suka mendustai diri sendiri*

Tapi kemudian godaan datang menerpa. Liburan sekolah tiba dan rutinitas gue pun berubah. Gue jadi jarang latihan lari karena bangun kesiangan terus berhubung gak perlu antar jemput anak sekolah *alesyan*. Ditambah lagi bulan puasa, kemudian libur lebaran, hancur sudah rencana gue untuk hidup sehat. Alhasil gue udah jarang olahraga lari lagi, karena ternyata sekali berhenti sulit sekali untuk memulai kembali Huhuhu.

BFF Run 2019 Bersama Sociolla

Di saat gue merasa galau karena udah jarang lagi olahraga lari, tiba-tiba saja gue diajakin untuk berpartisipasi di event keren dari Sociolla yaitu BFF Run 2019! Wah langsung berasa semangat lagi deh!

BFF Run adalah singkatan dari Beauty Fit and Fab Run yaitu event lari cantik sejauh 5K yang diadakan oleh Sociolla dan Beauty Journal. Event BFF 2019 akan diselenggarakan pada tanggal 25 Agustus 2019 di Gedung Sate Bandung. Seperti yang kita tahu, Sociolla itu merupakan tempat jajan make up yang nge-heits banget lho.


BFF Run 2019 dijamin bakal seru banget karena emang baru pertama kali nih ada event lari yang memadukan konsep health dan beauty. Menurut mbak Mira Monika Senior VP Media Business Social Bella Indonesia, saat ditemui di Nara Park pada Event Breakfast Club pada tanggal 4 Agustus 2019 mengungkapkan bahwa kecantikan tidak hanya dari luar saja, melainkan juga harus dari dalam. Tidak cukup hanya menggunakan produk kecantikan, tapi faktor kesehatan harus diperhatikan juga.

Mbak Shendy Aliya, GM Commercial Media Business Social Bella juga menyatakan bahwa BFF Run tidak hanya ditujukan untuk wanita saja lho, tetapi pria juga boleh ikutan kok. Apalagi BFF Run tidak seperti lomba lari pada umumnya, yang mengutamakan kecepatan waktu, tapi lebih ke acara seru-seruan yang bisa dinikmati.


Di BFF Run 2019 bakal ada berbagai rintangan yang harus dilalui, salah satunya peserta harus melewati obstacle ban dan rintangan berikutnya tentu saja akan lebih menantang. Peserta juga akan mendapat berbagai produk kecantikan yang bisa digunakan selama atau usai acara berlangsung. Jadi kita bakal bisa touch up dan tetep ketje walopun udah lari sepanjang 5K hahaha.

Kalau masih ada yang penasaran dan kepo  bakal ada apa ajakah nanti di BFF Run 2019 :

FAB RUNNER : Lari sejauh 5K dengan beragam challenges dan obstacles yang harus dilalui. Para peserta dapat meraih kesempatan untuk mendapat total doorprize senilai 30 juta, medali cantik dan beauty supply selama 1 tahun.

FIT CLASS : Peserta bisa menikmati serunya olahraga Pound Fit bersama ratusan orang lainnya. Peserta akan tergabung dalam beauty Flash Mob besar dan melakukan gerakan pound fit. Wah, kayaknya seru nih!

FOOD TRUCK : BFF Run 2019 juga menyediakan food truck yang menawarkan berbagai macam kuliner menarik nan menggiurkan.

PHOOTOBOOTH: Agar suasananyanya lebih meriah, di BFF Run 2019 juga tersedia berbagai instalasi photobooth menarik yang instagram-able supaya kita bisa tetep eksis di social media.

BERBAGAI BOOTH DARI BRAND PARTNER :  Untuk memanjakan para peserta di BFF Run 2019 juga tersedia Pamper Area, Make Up dan Skincare Booth, serta berbagai booth lainnya.

MUSIC PERFORMANCE : Akan hadir Kunto Aji, Diskoria dan Sociofellas yaitu Spokes Person Social Bella Indonesia yaitu : Randy Martin, Refal Hady, Billy Davidson.

BOOTH SOCIAL BELLA INDONESIA : Peserta bisa mencoba speed dating area dan walk in interview untuk mengenal lebih dekat dengan semua unit bisnis Social Bella Indonesia (Sociolla, Beauty Journal, SOCO dan Brand Owning)


Bagaimana Cara Berpartisipasi di BFF Run 2019

Bagi yang ingin berpartisipasi di event super ketje ini, caranya gampang banget. Elo tinggal melipir aja ke website Sociolla dan langsung mendaftar untuk ikutan. Bisa pilih jenis kegiatan yang ingin diikuti, pilih ukuran T-shirt, lakukan pembayaran dan konfirmasi pembayaran tiket BFF Run 2019. Gampang kan?

Gue sih udah gak sabar banget ikutan BFF Run 2019, sekalian membangkitkan kembali hasrat lari gue yang menurun drastis akibat kelamaan libur. Harus mulai latihan lari dari sekarang sih, supaya tanggal 25 Agustus nanti kuat lari 5K. Ayok atuh kita olahraga lari sembari menjaga agar dandanan tetap cetar, alis paripurna dan lipstick tetap merah merona!


Belajar Mengelola Keuangan bersama Ibu Berbagi Bijak

$
0
0

Hayo lho, di sini ada buibuk yang punya usaha sendiri gak nih?

Ngatur duitnya gimana tuh? Aman terkendali kan yah? Udah pada bisa misahin antara duit usaha dan duit pribadi dong yah? Duit modal usaha beneran gak pernah dipake buat jajan bakso atau beli lipstick kan yah? Kan? Kan?

Semoga sih gak pernah kejadian kasus seperti : butuh modal usaha 5 juta, tapi minjem duit malah 8 juta. Kemudian 3 jutanya malah dipake buat beli beras, minyak dan skincare. Duh, jangan sampai deh! Apalagi pinjemnya di pinjaman online pulak, bisa panjang nanti urusannya!

Memang memiliki usaha sendiri tuh bukanlah suatu hal yang mudah dan membutuhkan keteguhan hati yah. Harus tegas dengan diri sendiri dan rajin membuat catatan keuangan pulak. Jangan kebanyakan pake perasaan dan cuma ditalar doang pake hati. Harus jelas hitung-hitungannya. Apakah usaha kita memang benar-benar bisa memberikan keuntungan.  


Jangan sampai menerapkan metode 'Feeling Analysis' atau hanya sekadar mengandalkan perasaan saja. Biasanya sih yang kayak gitu mah cuma bisa bergumam, “Perasaan sih untung yah!” tapi pas ditanya dari mana hitungannya, malah termenung haha. Para pelaku usaha harus belajar mengelola keuangan berdasarkan : keuntungan, kerugian dan impas. Catatan keuangan pun harus dilengkapi dengan neraca dan laporan rugi - laba.

Kebetulan sekali beberapa waktu yang lalu gue berkesempatan hadir di event berfaedah Ibu Berbagi Bijak yang membahas tentang Pengelolaan Keuangan untuk UMKM dengan nara sumber Pakar Keuangan Prita Ghozie. Acara yang diadakan  hari rabu, tanggal 28 Agustus 2019 di Noah's Barn berjalan cukup lancar dan dihadiri oleh berbagai komunitas dan pemilik UMKM.


Cara memulai usaha sih sebenarnya cukup sederhana. Kita bisa memulainya dengan cara membuat rencana usaha, kemudian memiliki pemahaman tentang modal dan kebutuhan dasar. Kita bisa bertanya pada diri sendiri : apa hobi atau kesukaan kita, apakah ada pasarnya, bagaimana dengan jam kerjanya.

Setelah melalui proses tersebut, langkah selanjutnya yang harus dilakukan setiap pelaku usaha berkaitan dengan keuangan hanya 3 hal saja yaitu :
Perencanaan Keuangan
Pengelolaan Keuangan 
Memisahkan Keuangan Usaha dan Pribadi

Entah mengapa point nomer. 3 paling besar tantangannya. Selalu saja kelupaan ketika menerima sejumlah uang jualan, sebagian besar uang tersebut merupakan modal yang harus dikembalikan ke budget usaha. Bukan malah dipake buat jajan skincare hahaha.

Mbak Prita juga menjelaskan betapa pentingnya kita untuk memahami modal dan kebutuhan dasar. Mulai dari modal investasi awal, modal operasional dan biaya tetap. Semua harus dipisahkan sesuai post-nya dan ada catatan tersendiri. Aku merasa tercerahkan!


Contoh modal :
Modal Investasi Awal : property, fasilitas pendukung, pelatihan tenaga kerja
Modal Kerja Operasional : barang dagangan, barang pendukung
Biaya Tetap : biaya listrik, telfon, internet, biaya pemasaran, biaya pegawai

Jangan sampai modal awal justru malah terpakai untuk kebutuhan sehari-hari, yang mana sering banget kejadian dengan para pelaku usaha ibu-ibu. Sampai akhirnya malah jadi terjerat dengan pinjaman online. Saran dari mbak Prita adalah Mindful Budgeting yaitu memiliki kesadaran tentang seberapa besar uang yang kita miliki dan menyesuaikan gaya hidup kita sesuai budget yang dimiliki. Permasalahan buibuk zaman now kan kadang suka kebanyakan gengsi, hal itulah yang harus dihindari.

Untuk mengambil pinjaman pun, harus diperhitungkan secara seksama dan pinjaman tersebut harus menjadi pinjaman produktif. Duitnya muter gitu. Ada pun beberapa pertimbangan sebelum mengambil pinjaman :
Hitung kebutuhan pendanaan
Tambah 10% dari kalkulasi
Pertimbangan alternatif sumber pinjaman


Ada pun untuk alternatif sumber pendanaan bisa dari berbagai sumber lho, yaitu : Bank, Lembaga Keuangan dan juga P2P Lending (Peer to Peer Lending). Hari gini mah kita harus waspada banget sama yang namanya Pinjaman Online lah, udah banyak kasus soalnya. Kalau pun sudah kepepet banget, pastikan perusahaan pemberi pinjaman sudah terdaftar di OJK lho yah. Jadi sudah terjamin dan bukan abal-abal.

Mbak Prita juga memberikan tips sistem keuangan yang bisa kita terapkan dengan metode ZAPFIN yang merupakan singkatan dari :
Z= Zakat
A= Assurance/Auransi
P = Present Consumption/Kebutuhan sehari-hari
F = Future Spending/Menabung
I = Investment/Investasi

Mendengarkan semua petuah dari mbak Prita tentang pengaturan keuangan , gue sih berasanya jleb dan menikam banget. Sehingga sepanjang acara gue hanya bisa manggu-manggut sembari tersipu malu. Berasa dapat banyak pencerahan dan ilmu baru deh sepulang dari event tersebut. Semoga setelah belajar mengelola keuangan dengan baik, bisa lancar terus yah usaha kita semuanya. Amin.



Keseruan Collabonation IM3 Ooredoo di Youtube Fanfest Bandung

$
0
0
Zaman sekarang benar-benar sudah berubah yah, dunia yang seluas ini bisa tergapai hanya semudah klik di jempol saja. Teknologi yang memungkinkan semua itu terjadi. Sepertinya Youtube merupakan revolusi paling menggelegar yang sanggup mengubah zaman lho.


Sebagai angkatan 90-an yang dulunya sering nongkrong di chanel MTV cuma sekadar buat nungguin MV dari penyanyi favorite tayang, terkadang suka berasa iri campur dengki melihat generasi zaman sekarang yang bisa kapan pun menonton MV favorite mereka di youtube dalam berbagai versi pulak. Mulai dari versi video klip resmi, versi performance di panggung, bahkan versi yang ada liriknya supaya bisa ikutan nyanyi. Mantab!

Makanya bahagia banget ketika pada tanggal 22 September 2019 lalu gue berkesempatan untuk hadir di acara keren Youtube Fanfest 2019 yang diadakan di Grand Ballroom Trans Luxury Hotel Bandung.

Berhubung gue hadir di hari ke dua, gue sudah mendapat bisikan-bisikan terlebih dahulu dari teman-teman blogger yang hadir di hari pertama untuk hadir lebih awal karena dikhawatirkan antrian panjang. Sehingga gue pun sudah nongkrong di foodcourt dengan penuh semangat dari jam 12.00 walaupun baru open gate jam 12.30 hahaha.

Setelah shalat dzuhur di lantai atas, gue bersama teman blogger yang juga hadir pada hari tersebut yaitu Kang Ali dan Dedew langsung mengantri menuju gate dan masuk ke area Youtube Fanfest 2019. Pemeriksaan dilakukan cukup ketat, tas kita sempat diperiksa lho. Setelah itu kita mendapat cap di tangan yang memungkinkan kita untuk bebas keluar masuk area Youtube Fanfest.


Setelah masuk area Youtube Fanfest, tentu saja kita langsung melipir ke Booth IM3 Ooredoo, apalagi kita semua udah kompakan pakai baju kuning. Biar lebih totalitas, gue bahkan pinjem tas kuning Chim Chim punya Kayla lho haha.

Di booth IM3 Ooredoo, kita juga sempat melampiaskan hasrat narsis kita yaitu foto-foto hahaha. Ternyata seru banget di booth IM3 Ooreedo sedang mengadakan ASMR Challenge (Autonomous Sensory Meridian Response). Jadi kita ditantang untuk bisa berkreasi dan menghasilkan suara unik dari benda sekitar.


Tanpa mikir panjang, kita pun langsung memutuskan untuk ikutan dong! Setelah mengisi data yang dibutuhkan, kemudian kita  mendapatkan tantangan yang diundi secara random yaitu : Tutorial Make Up! Nah lho! Hahaha. Parah banget sih mendapat tantangan untuk bikin tutorial make up, sedangkan partner kolaborasi gue cowok semua, gimana dong. Mana perlengkapan make up yang tersedia di booth tersebut lengkap banget lho. Mulai dari cushion, blush on, lip tint, eye liner, brush-nya juga ada beberapa macam. Jadi pengen gue bawa pulang sebagian hahaha.

Akhirnya setelah mendapat instruksi dari mas yang jaga di booth dan mengatur strategi sebentar, kita pun memulai challenge tersebut. Untunglah untuk percobaan pertama kita diberikan kesempatan untuk melakukan trial terlebih dahulu. DAN GAGAL DONG! Hahahaha. Sepertinya kita kebanyakan diskusi, jadi gagal deh. Akhirnya setelah mengulang yang ke dua kali dengan penuh perjuangan, Alhamdulillah berhasil juga! Kolaborasi yang kompak!


Setelah berkeliling dan melihat-lihat di booth lain yang lumayan beragam, kita juga menyaksikan penampilan para youtuber junjungan para millennial yang unyu-unyu. Ternyata ada Panji si Petualang yang acaranya dulu sering gue tonton di TV dan sekarang beralih menjadi youtuber.

Sekitar pukul 15.00, akhirnya kita tiba juga di puncak acara yang memang sudah ditunggu-tunggu yaitu Collabonation IM3 Ooredoo, Freedom to Collaborate!

Showcase Collabonation IM3 Ooredoo Youtube Fanfest Bandung di hari ke dua tanggal 22 September menampilkan kolaborasi antara Yudist Ardhana yang merupakan seorang magician dan Kery Astina musisi yang nge-heits banget di youtube.

Mereka berkolaborasi menampilkan pertunjukan seru yang juga interaktif karena melibatkan para penonton. Terdapat 3 orang penonton yang beruntung dipanggil ke atas panggung untuk berpartisipasi dalam pertunjukan tersebut. Mereka turun dari atas panggung dengan wajah berseri-seri karena mendapatkan goodie bag menarik dari IM3 Ooredoo. Mantab!

Dan sebagai pelanggan setia IM3 Ooredoo, kita juga diberikan kesempatan untuk Meet and Greet dengan Kery Astina! Wah senengnya bisa foto bareng walaupun pengawalan ketat dan waktunya cuma sebentar banget. Terima kasih banyak yah IM3 Ooredoo!



Menyaksikan Collabonation IM3 Ooredoo dari para konten kreator di acara Youtube Fanfest 2019 kemarin, gue sih merasa sangat terinpirasi. Emang udah saatnya para konten creator lintas platform untuk berkolaborasi dengan semangat Freedom to Collaborate. Hari gini mah udah gak zaman untuk berkompetisi dan saling tikung, tapi kolaborasi dan saling mendukung biar bisa maju bersama. Ya kan? Kan? Kan?

Buat yang ketinggalan Collabonation IM3 Ooredoo Youtube Fanfest di Bandung, tenang aja. Masih akan ada Collabonation seru di kota lain kok, pantengin aja terus timeline-nya @im3ooredoo yah!

Wake Up Wakaf dari Dhompet Dhuafa

$
0
0
Sejujurnya, selama ini gue beranggapan bahwa wakaf itu merupakan bentuk amalan yang paling tidak terjangkau bagi gue secara financial lho. Seperti yang kita ketahui definisi dari wakaf adalah menyerahkan sebagian dari harta benda milik kita guna dimanfaatkan untuk keperluan ibadah atau kesejahteraan umum. Lah, gue mah rumah aja masih nyicil, jadi gimana dong? 

Gue juga terjebak dalam sebuah mindset bahwa hanya golongan ’the have’ sajalah yang mampu untuk berwakaf, karena setahu gue wakaf biasanya berbentuk 3 M yaitu : Makam, Masjid dan Madrasah. Bagi gue yang cicilan rumahnya saja masih harus mengambil jangka waktu 15 tahun pelunasan, sepertinya berwakaf itu rasanya masih jauh sekali hehe.

Ternyata gue salah. SALAH BESAR. Gue beneran baru tahu bahwa ternyata kita-kita yang missqueenmemiliki penghasilan pas-pasan pun bisa saja berwakaf. Nah lho kok bisa? Beruntung sekali karena gue berkesempatan untuk hadir di Meet Up Blogger yang diadakan oleh Dompet Dhuafa sehingga bisa mendapat informasi tentang Program Wake Up Wakaf dari Dompet Dhuafa.


Meet Up Blogger Dompet Dhuafa – Kebun Indonesia Berdaya Subang

Gue mendapat banyak pencerahan seputar wakaf ketika hadir di acara Meet Up Blogger yang diadakan oleh Dompet Dhuafa beberapa waktu yang lalu di Kebun Indonesia Berdaya, Subang. Walaupun harus berangkat nyubuh untuk menghindari macet karena perjalanan Bandung – Subang memakan waktu yang lumayan lama, tapi semuanya terasa sepadan dengan ilmu yang telah gue dapatkan.

Teman-teman blogger yang berjumlah sekitar 30 orang berangkat dari kantor Dompet Dhuafa yang beralamat di Jl. Martadinata No. 22 Bandung sekitar pukul 06.30. Kami terbagi dalam 2 rombongan. Perjalanan *kayaknya* cukup lancar, walaupun gue gak terlalu paham juga sih karena sepanjang perjalanan gue tertidur lelap hahaha.

Kami tiba di Kebun Indonesia Berdaya Subang sekitar pukul 10.00 pagi dan langsung menempati saung yang telah disediakan. Di saung telah tersedia berbagai makanan tradisional seperti, ubi, kacang rebus, singkong, jagung dan tentu saja nanas.

Hadir sebagai nara sumber yaitu Bobby P. Manulang selaku GM Wakaf Dompet Dhuafa dan Kamaludin selaku Manager Program Ekonomi Dompet Dhuafa.


Pada dasarnya Dompet Dhuafa ingin membangun gerakan yang membangkitkan kesadaran masyarakat tentang berwakaf. Masyarakat perlu tahu bahwa sebenarnya ada objek wakaf lain selain 3 M : Mesjid, Makam dan Madrasah, yaitu wakaf yang bisa dikelola secara produktif. Melalui Wake Up Wakaf, Dompet Dhuafa ingin menyebarkan informasi bahwa aset wakaf bisa dikelola secara produktif demi kepentingan umat.

Kami juga dijelaskan tentang 4 pilar dalam Program Wakaf Dompet Dhuafa yaitu : Pilar Pendidikan, Pilar Sosial Kemanusiaan, Pilar Kesehatan, Pilar Ekonomi

Untuk memajukan pertumbuhan ekonomi di Indonesia, Dompet Dhuafa membentuk berbagai kegiatan program untuk mengembangkan pertanian dan peternakan. Pengembangan industri rumah tangga skala mikro tapi di sisi lain didukung secara kuat sehingga bisa menembus industri.

Kebun Indonesia Berdaya di Subang termasuk dalam salah satu pilar ekonomi berbentuk tanah wakaf seluas kurang lebih 10 hektar yang ditanami oleh nanas dan buah naga. Dompet Dhuafa berhasil menjadikan lahan dari wakaf produktif tersebut untuk masuk ke dalam industri ungulan. Selain ditanami nanas dan buah naga, terdapat area khusus untuk peternakan kambing dan domba yang diperuntukkan qurban.


Kami sempat berbincang dengan salah satu petani nanas penerima manfaat tanah wakaf tersebut. Hati gue pun menghangat ketika mendengar cerita beliau tentang betapa besarnya manfaat yang didapat dari tanah wakaf tersebut. Dulu ia kesulitan dalam mencari lahan, bibit, pengolahan buah nanas dan berbagai masalah teknis lainnya. Tapi saat ini para petani di kawasan tersebut merasa terbantu dengan Dompet Dhuafa.

Tidak hanya petani saja, tapi para istri petani pun ikut diberdayakan untuk usaha pengupasan nanas sampai akhirnya bisa masuk industri. Kami juga sempat berkunjung ke RISIN yaitu Rumah Industri Pengolahan Nanas yang rencananya akan beroperasi tahun depan. Senang sekali bila wakaf produktif yang diberikan bisa memberikan manfaat secara terus menerus kepada yang membutuhkan.

Wake Up Wakaf dari Dompet Dhuafa

Dengan adanya Wakaf Digital dari Dompet Dhuafa kita bisa berwakaf dalam jumlah yang beragam, sesuai kemampuan. Sudah gak ada lagi tuh istilah nunggu punya duit dulu baru berwakaf, karena bahkan dengan berwakaf sepuluh ribu rupiah saja kita bisa turut berkontribusi membangun aset wakaf.

Bayangin dong, andaikan saja ada satu juta orang yang berdonasi walaupun dalam jumlah sepuluh ribu saja, maka aset wakaf akan terus terpelihara dengan baik.

Bagi gue pribadi yang sudah menyaksikan sendiri bagaimana wakaf produktif ternyata dapat memberikan manfaat secara terus menerus kepada orang yang membutuhkan, merasa tergerak untuk ikutan berwakaf juga. Ternyata rasa bahagianya tuh berbeda karena gak cuma sekadar ngasih, trus selesai aja gitu. Tapi di luar sana ada penerima wakaf yang mendapatkan manfaat secara mengalir.

Ayok atuh mari kita mulai berwakaf dari sekarang!



Viewing all 284 articles
Browse latest View live